Suara.com - Dua varian Mitsubishi Pajero Sport terbaru yang dirakit lokal yaknin Exceed 4x2 AT dan GLX 4x4 MT tak turun harganya. Malah, salah satunya makin mahal. Alasannya, lantaran penambahan aksesoris baru pada mobil versi lokalnya.
Banderol Exceed 4x2 AT versi lokal yang meluncur pada Rabu (17/1/2018), lebih mahal Rp4 juta menjadi Rp467 juta on the road (otr) Jakarta. Sementara GLX 4x4 MT masih berbanderol sama yakni Rp509 juta.
Dengan dirakit lokal dan penambahan konten lokal, ongkos produksi bisa ditekan. Namun, penambahan added value berupa aksesoris-aksesoris anyar pada keduanya menjadi argumentasi Mitsubishi.
Pada Exceed 4x2 AT, terdapat tiga aksesoris yaitu pelek berdesain baru dengan ukuran lebih besar (dari 16 inchi ke 18 inchi), rear roof spoiler, dan jok kulit. Sementara, pada GLX 4x4 MT, yang baru ialah automatic AC.
Menurut Direktur Penjualan dan Pemasaran PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Osamu Iwaba, perubahan yang dilakukan pada versi rakitan lokal disesuaikan dengan kebutuhan konsumen.
"Kini (Exceed 4x2 AT) punya ban berpenampilan menarik, jok kursi kulit, dan semua orang suka dengan spoiler," kata dia di sela-sela acara peluncuran di Jakarta.
Direktur Penjualan dan Pemasaran MMKSI, Irwan Kuncoro menjelaskan jika tiga aksesoris itu dibeli terpisah, nilainya bakal lebih dari Rp4 juta. Dia optimistis Exceed 4x2 AT produksi dalam negeri ini mampu mendongkrak penjualan hingga 100 unit per bulan, atau dari rata-rata 1.900 unit menjadi 2.000-an unit setiap bulannya.
Baca Juga: Diproduksi di Dalam Negeri, Harga Pajero Sport Dakar Tak Berubah
Lebih lanjut, Mitsubishi menjelaskan, konten lokal Pajero Sport juga sudah bertambah dari 29 persen menjadi 34 persen, sejak varian pertamanya dirakit secara lokal pada April 2017. Hingga sekarang, sudah ada lima varian yang dibuat di pabrik Mitsubishi di Cikarang, Bekasi yaitu Dakar Ultimate 4x2 AT, Dakar 4x2 AT, Dakar 4x4 AT, Exceed 4x2 AT, dan GLX 4x4 MT.
Berita Terkait
-
Update Terbaru! Daftar Harga Mobil Mitsubishi Oktober 2025, Mulai dari Destinator hingga Pajero
-
Pajero Sport Bekas: Budget 200 Juta Dapat Tahun Berapa?
-
Mitsubishi New Pajero Sport Ikon SUV Petualang untuk Segala Medan
-
Terpopuler: Calon Penantang Grand Filano, SUV Alternatif Pajero Sport, Cocok untuk Investasi
-
Pajero Sport Bekas vs Destinator: Mana yang Lebih Unggul? Cek Adu BBM-nya
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- Patrick Kluivert Dipecat, 4 Pelatih Cocok Jadi Pengganti Jika Itu Terjadi
Pilihan
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
-
Keuangan Mees Hilgers Boncos Akibat Absen di FC Twente dan Timnas Indonesia
-
6 Rekomendasi HP Murah Tahan Air dengan Sertifikat IP, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Oktober Hoki, Sikat Subsidi Honda BeAT dan PCX 160 hingga Rp2 Juta
-
Rp50 Juta Dapat Mobil Bekas Apa? 5 Pilihan Oktober 2025 yang Mungkin Belum Kamu Tahu
-
Satu Dapur Pacu, Beda Rasa: Kupas Tuntas Perbedaan Tenaga Lini Honda 160 Series, Apa Rahasianya?
-
Terpopuler: Motor Alternatif Honda Beat yang Lebih Murah, Segini Harga Suzuki per Oktober 2025
-
Update Harga Yamaha XMAX per Oktober 2025: Touring Nyaman, Gaya Maksimal
-
Deteksi Blindspot, Jok Pemanas: Fitur Canggih QJ Motor SRT 900 S Bikin Penasaran!
-
Honda BeAT Terlalu Mahal? TVS Callisto 110 Intelligo Jadi Alternatif, Cuma Rp 14 Jutaan
-
Harga Avanza Bekas Oktober 2025 dari Tahun ke Tahun, Rp 200 Juta Dapat Tahun Muda?
-
Harga Mobil Suzuki Oktober 2025: Perbandingan Lengkap, Mulai dari Fronx hingga Ertiga Hybrid!
-
VinFast Ajak Masyarakat Voting Desain Mobil Listrik Pertama di Indonesia