Suara.com - Samsung, perusahaan bidang elektronik terkemuka Korea Selatan baru saja menyatakan kerja sama dengan Otoritas Keselamatan Transportasi Korea (KOTSA) dalam mengembangkan beberapa jaringan telekomunikasi sampai koneksi kendaraan roda empat (R4) dengan perangkat lainnya, yang disebut sebagai Vehicle to Everything atau V2X. Begitu dilansir dari kantor berita Antara.
Kerja sama antara KOTSA dan Samsung ini dikembangkan dalam sebuah jaringan komunikasi yang dikenal sebagai K-City. Yaitu fasilitas uji bagi teknologi kendaraan swakemudi. Berujud lahan seluas 360 ribu m persegi yang dilengkapi lima kasus simulasi kehidupan nyata di daerah perkotaan dan pedesaan, komunitas lokal, jalan raya serta tempat parkir.
Di sini, dengan kelengkapan teknologi tunggangan R4 yang canggih, secara swakemudi bisa dicoba simulasi kondisi jalan, penyeberangan, dan terowongan seperti di dunia nyata.
Pengguna atau peminat bisa melakukan pengujian situasi risiko kecelakaan dan kondisi itu bisa diciptakan kembali dan diulang, sehingga berkontribusi terhadap peningkatan keselamatan bagi pengemudi serta pejalan kaki.
Bersama berbagai jaringan telekomunikasi yang dibangun berdampingan, mulai 4G, 5G sampai V2X sendiri di K-City tadi, Samsung berharap bisa memberikan pengalaman nyata bagi para pengguna kendaraan R4 swakemudi.
"K-City akan memberikan pengalaman nyata swakemudi bagi pengguna serta dunia bisnis di bagian seluruh industri," demikian papar Byung Yoon Kwon, Direktur KOTSA, saat dikutip Selasa (11/12/2018).
"Lingkungan terbuka ini diharapkan bisa dijadikan laboratorium inovasi unik untuk mitra industri yang pada akhirnya akan memungkinkan untuk mempercepat ketersediaan era swakemudi," imbuhnya
Jaeho Jeon, Wakil Presiden Eksekutif dan Kepala Layanan Teknologi Global, Bisnis Jaringan Samsung menyatakan, "Kerja sama dengan KOTSA ini adalah untuk membangun dasar ekosistem industri baru yang memungkinkan kendaraan swakemudi mampu berkembang pesat."
Mari, coba bersama simulasi kendaraan R4 swakemudi bila bertandang ke K-City di Korea Selatan.
Baca Juga: Lelaki Ini Operasi Plastik 30 Kali Sampai Mirip Artis K-Pop, Hasilnya?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
ACC Luncurkan Mobile Branch Berbasis Hilux Rangga Tingkatkan Pembiayaan di Tahun 2026
-
60 Juta Emang Dapet? Intip Harga Avanza Bekas Tahun ke Tahun Lengkap dengan Taksiran Pajak
-
Keluarga Baru Pilih Ayla atau Rocky? Simak Dulu Harga Mobil Daihatsu November 2025
-
Oli Motor Apa yang Cocok untuk Honda Scoopy? Ini Rekomendasinya
-
Capek Merasa Risau dengan Mutu BBM? Intip Dulu Daftar Harga Mobil BYD November 2025
-
Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta yang Bikin Anti Minder
-
Apa Bedanya SUV vs MPV? Ini 5 Rekomendasi Mobil 3 Baris untuk Keluarga Harga Rp100 Jutaan
-
BAIC Tambah Jaringan Dealer Nasional dengan Peresmian Dealer ke-15 di Jakarta Barat
-
Bingung Beli Pelumas Mesin? Ini 10 Rekomendasi Oli Motor untuk Honda Vario 160
-
3 Rekomendasi Mobil Keluarga Rp100 Jutaan yang Irit dan Aman Pakai BBM Oktan Rendah