Suara.com - Bepergian menggunakan tunggangan kategori Multi-Purpose Vehicle (MPV) seperti Toyota Kijang Innova 2.0 bertransmisi manual dengan spesifikasi mesin bahan bakar bensin 4 silinder segaris, 16 katup, DOHC, VVT-i kali ini terasa berbeda.
Belum lama berselang, Asuransi Astra menggelar acara wisata bertajuk Simply Memorable Trip dengan rute Medan-Tangkahan-Bukit Lawang. Andalannya Toyota Kijang Innova yang diberi label family car, sehingga sudah pasti kenyamanan berkendara dalam suasana kekeluargaan di trek non-extreme menjadi jaminan.
Namun, seperti disebutkan oleh Laurentius Iwan Pranoto, Ketua Panitia serta Senior Vice President Communications and Service Management Asuransi Astra, kemasan acara memang penuh kejutan. Utamanya untuk setengah perjalanan terakhir, yaitu rute Tangkahan usai acara bermain tubing, memandikan gajah serta santap malam. Konvoi yang terdiri dari tujuh unit Toyota Kijang Innova siap menuju ke Bukit Lawang di malam hari via rute alternatif.
Dipandu sepeda motor yang diawaki Donanta Sembiring serta satu rekannya, kerap disapa Donny, kami pun dibawa melintasi rute non-aspal, alias off-road, atau di luar jalur jalan raya. Tujuannya tak lain memangkas jarak dibandingkan melintasi rute umum di jalur aspal cukup mulus.
Seru?
Well, setiap orang atau lebih tepatnya setiap peserta memiliki definisi dan penilaian masing-masing untuk menyebut rute ini seru atau tidak. Namun bagi tim di mana Suara.com bergabung, yang total terdiri dari lima orang termasuk driver Rizal Batubara, pengalaman ini menjadi suatu hal tak terlupakan di jalur Tangkahan - Bukit Lawang. Apalagi karena berlangsung di malam hari.
Laman berikutnya adalah: rute alternatif berdurasi nyaris sama rute biasa. Kok bisa?
Baca Juga: 5 Top Berita Otomotif: Ganjil Genap Tak Efektif Sampai Test Drive DFSK
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              60 Juta Emang Dapet? Intip Harga Avanza Bekas Tahun ke Tahun Lengkap dengan Taksiran Pajak
 - 
            
              Keluarga Baru Pilih Ayla atau Rocky? Simak Dulu Harga Mobil Daihatsu November 2025
 - 
            
              Oli Motor Apa yang Cocok untuk Honda Scoopy? Ini Rekomendasinya
 - 
            
              Capek Merasa Risau dengan Mutu BBM? Intip Dulu Daftar Harga Mobil BYD November 2025
 - 
            
              Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta yang Bikin Anti Minder
 - 
            
              Apa Bedanya SUV vs MPV? Ini 5 Rekomendasi Mobil 3 Baris untuk Keluarga Harga Rp100 Jutaan
 - 
            
              BAIC Tambah Jaringan Dealer Nasional dengan Peresmian Dealer ke-15 di Jakarta Barat
 - 
            
              Bingung Beli Pelumas Mesin? Ini 10 Rekomendasi Oli Motor untuk Honda Vario 160
 - 
            
              3 Rekomendasi Mobil Keluarga Rp100 Jutaan yang Irit dan Aman Pakai BBM Oktan Rendah
 - 
            
              Harga Mobil Toyota November 2025: Mulai dari Rp164 Jutaan, dari Calya hingga Alphard