Suara.com - Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) mengumumkan lima mobil terbaik versi pewarta Otomotif melalui ajang Forwot Car of the Year (FCY) 2019.
Dalam tahap penilaian jumlah mobil FCY 2019 mencapai 36 mobil baru. Mobil-mobil ini adalah model yang diluncurkan dan sudah dijual di Indonesia dalam periode Agustus 2018 sampai Juli 2019.
"Jumlah itu lebih banyak dibandingkan 2018 yang hanya 23 mobil baru, dan 2017 hanya 32 mobil baru. Ini menunjukkan bahwa Indonesia masih menjadi pasar potensial kendaraan roda empat," ujar Indra Prabowo, Ketua Umum Forwot, di Jakarta.
FCY 2019 memilih Wuling Almaz sebagai juara, karena mobil berjenis Sport Utility Vehicle (SUV) itu meraih penilaian tertinggi, yakni 159 poin. Posisi kedua ditempati Suzuki Jimny dengan 140 poin, DFSK Glory 560 mendapatkan 92 poin, Honda Brio 89 poin dan Mazda 3 sebesar 80 poin.
"Terpilihnya Wuling Almaz menjadi bukti dari kuatnya komitmen merek pendatang baru dalam menghadirkan kendaraan-kendaraan yang sesuai untuk kebutuhan konsumen di Indonesia," tambah Indra Prabowo.
Penjurian sendiri dilakukan oleh 21 jurnalis dari berbagai media yang menjadi anggota Forwot, tentu mereka memiliki kompetensi serta jam terbang tinggi. Tercatat ada 10 faktor utama yang menjadi penilaian penting di Forwot Car of the Year 2019.
Setiap juri memiliki 25 poin untuk memberi penilaian yang meliputi desain, kenyamanan, keamanan, nilai ekonomis, handling, performa, fungsional, keramahan lingkungan, pengalaman berkendara, dan harga yang tak kalah penting.
Ketua Juri Forwot Car of The Year 2019, Jeffry Yanto Sudibyo, menjelaskan bahwa Wuling Almaz menjadi mobil bermerek asal China pertama yang menjadi pemenang di Forwot Car of The Year. Selain itu, Wuling menjadi brand kedua non-Jepang yang menggondol gelar mobil terbaik versi Forwot.
Baca Juga: 5 Best Otomotif Pagi: Mobil Terbang, Serba Listrik, Esemka Anti Peluru
"Sebelumnya mobil asal Korea Selatan, Kia Carens menyandang Car of the Year di 2013. Soal Almaz bisa terpilih jadi FCY 2019 karena menurut penilaian para juri sudah memenuhi kebutuhan konsumen dengan fitur terlengkap di kelasnya, namun dengan harga jual yang terjangkau. WIND menjadi salah satu sorotan para juri," tutup Jeffry Yanto Sudibyo.
Berikut adalah lima mobil terbaik Forwot Car of The Year 2019:
Wuling Almaz: 159 poin
Suzuki Jimny: 140 poin
DFSK Glory 560: 92 poin
Honda Brio: 89 poin
Mazda 3: 80 poin
Dan berikut adalah daftar Forwot Car of The Year lima tahun terakhir:
2015: Honda HR-V
2016: Mitsubishi Pajero Sport
2017: Honda CR-V
2018: Mitsubishi Xpander
2019: Wuling Almaz
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
Terkini
-
Irit, Murah Pula: Intip 5 Mobil Anti Bikin Kantong Kering 2025, Cocok untuk Anak Muda Perkotaan
-
Keputusan Merger Mitsubishi Fuso dan Hino Dinilai Belum akan Berdampak ke Indonesia
-
6 Rekomendasi Motor Bebek Bekas untuk Driver Ojol, Tangguh dan Irit BBM
-
5 Hatchback Murah Buat Modifikasi Rp 80 Jutaan, Cocok Buat Anak Muda
-
Anti Ribet! 5 Rekomendasi Sepeda Listrik Terbaik untuk Belanja ke Pasar, Mulai Rp3 Jutaan
-
3 Beda Mendasar CVT vs AT untuk Atasi Kebingungan Calon Pembeli Mobil Matic
-
Daftar Komponen yang Wajib Diperiksa Sebelum Lakukan Perjalanan di Musim Hujan
-
Daftar Pajak Suzuki Ertiga Terlengkap November 2025, Lengkap dengan Cara Bayar via Online
-
7 Mobil Bekas 100 Jutaan Tahun Muda, Tangguh dan Mudah Perawatan
-
Skutik Premium Zontes 552 Datang, Bikin Pasar TMAX Goyang