Suara.com - Operasi Zebra yang berlangsung secara nasional masih digelar hingga Selasa, 5 November 2019. Teranyar beredar video amatir yang memperlihatkan cara pemotor di Sumatera Utara agar lolos dari Operasi Zebra 2019 dengan membentuk barisan seperti hendak tawuran.
Video itu beredar di berbagai jejaring media sosial. Salah satunya adalah di jejaring Instagram yang diunggah oleh akun @agoez_bandz4.
Pada keterangan video dituliskan "Saat petugas menggelar Operasi Zebra, para pengendara motor ini berhenti total lalu secara bersamaan melewati petugas hingga membuat mereka (petugas) kewalahan,"
Sumber lain memaparkan informasi detail tentang lokasi kejadian tersebut.
"Kejadian ini terjadi di salah satu ruas jalan di daerah Belawan, Medan... Melihat ada petugas yang melakukan razia, sejumlah pengendara sepeda motor sempat panik dan berhenti. Alhasil jalan di kawasan tersebut menjadi ramai dan tertutup oleh pengendara yang berhenti,"
"Sejumlah pengendara pun mendadak membentuk barisan layaknya akan melakukan konvoi. Petugas sempat kebingungan dan kewalahan menghentikan para pengendara. Alhasil petugas membiarkan melintas dan (pengendara) lolos dari razia." paparnya.
Kejadian di atas tentu tidak untuk ditiru, mengingat Operasi Zebra 2019 yang dilakukan secara nasional juga untuk keamanan dan kenyamanan para pengendara.
Insiden di Sumatera Utara itu pun banyak direspons oleh komentar negatif warganet.
"Lihatlah jumlah orang be** dan nggak taat aturan di jalan raya. Tinggal lengkapi SIM, STNK dan pakai helm serta kendaraan yang layak jalan, emangnya susah banget, ya?" Kata @emirfiezal02 tegas.
Baca Juga: Tokyo Motor Show 2019: Satwa Khas Jepang Jadi Inspirasi Honda Hybrid
"Peraturan itu dibuat untuk dipatuhi. Itu yang membedakan kita dengan hewan." Sindir @ozzie.motor.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Cocok Buat yang Punya Duit Nganggur: Ini Harga Mobil Subaru Terbaru
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
-
Mobil Ikonik Daihatsu Copen yang Mencuri Perhatian di Japan Mobility Show 2025
-
Berapa Kapasitas Mesin Suzuki Truntung? Ini 3 Fakta Unik yang Perlu Anda Tahu