Suara.com - Liburan akhir tahun seperti sekarang ini, sering dihabiskan untuk berwisata ke luar kota mengunjungi tempat-tempat indah di kota tujuan.
Ada yang menggunakan transportasi umum, seperti kereta api atau pesawat. Tak jarang juga banyak yang menyetir mobil sendiri.
Sayangnya, terlalu lama mengendarai mobil, terkadang menimbulkan beberapa masalah di tubuh, sebut saja salah satunya badan terasa pegal.
Untuk menanggulanginya, lakukan persiapan fisik sebelum berkendara dan lakukan peregangan otot di empat bagian tubuh ini.
1. Peregangan Kepala
Agar tak pegal, gelengkan kepala ke kiri dan ke kanan beberapa kali. Kemudian, lakukan gerakan mengangguk dan menengadah secara berulang.
Untuk menghilangkan rasa pening karena kecapekan, gerakkan memutar badan bahu atas dan bawah.
2. Peregangan Lengan
Setelah bagian atas, lakukan peregangan pada tangan. Luruskan kedua tangan, tangkupkan telapak tangan setelah itu balikkan.
Baca Juga: Ahmad Dhani Pulang Pakai Unimog, Ada Seleb Pernah Punya Mobil Ini
Atau bisa juga dengan melakukan gerakan meremas dan membuka telapak tangan. Dijamin tangan nggak pegal lagi.
3. Peregangan Kaki
Aktivitas ini sangat penting dilakukan agar pengendara tidak pegal bagian kaki dan pinggulnya. Luruskan kedua kaki dan goyangkan. Setelah itu, putar pergelangan kaki ke kiri dan kanan secara bergantian.
4. Peregangan Wajah
Bagian ini juga tak kalah penting, Peregangan wajah bisa dilakukan dengan melakukan gerakan mengunyah dan seperti merasakan makanan asam. Hal ini bisa dilakukan untuk menyegarkan wajah dan mata biar tak capek dan ngantuk saat berkendara.
Selamat menikmati liburan akhir tahun.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
4 Opsi Kijang Innova di Bawah 100 Juta untuk Keluarga Cerdas Bujet Terbatas, Lengkap dengan Pajak
-
Pasar LCGC Oktober 2025 Makin Payah, Cuma Calya yang Masih Gagah
-
5 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan untuk Pekerja Gaji UMR, Muat Banyak Penumpang
-
4 SUV Bekas Cuma Rp 40 Jutaan, Cocok untuk Anak Muda Siap Terjang Jalanan Rusak
-
Wuling Tergeser, Siapa Saja 5 Mobil China yang Kini Menguasai Indonesia?
-
Skor Bintang Lima Bikin Tenang di Dada, Mitsubishi Destinator Raih Hasil Uji Tabrak Luar Biasa
-
Update Harga Mobil Listrik Wuling Air EV November 2025 Lengkap dengan Pajak Tahunan
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Sporty Rp70 Jutaan: Tangguh, Aura Mewah, dan Ramah Buat Jalanan Kota
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik yang Bisa Jadi Genset, Andalan untuk Situasi Darurat
-
Jelang HBD 2025, Honda ADV160 Eksplore Keindahan Alam Jawa Barat