Suara.com - Sembari menunggu serangan wabah Wuhan Coronavirus atau COVID-19 mereda, para tim balap jet darat atau Formula One (F1) bersiap membuka gelaran musim 2020 sembari melakukan sederet langkah pengamanan.
Bagi para penggemar atau fans F1, persiapan ini adalah kabar baik, meski realisasinya mesti menunggu badan-badan terkait seperti penyelenggara, panitia tuan rumah, dan kini ditambah imbauan dari departemen kesehatan setempat.
Dari pentas single seater, balap Formula E dengan bahan bakar energi alternatif berupa baterai listrik, untuk seri Sirkuit Sanya, Pulau Hainan, tidak dipentaskan. Senada, F1 Grand Prix (GP) China yang sedianya berlangsung di Sirkuit Shanghai paa 19 April 2020 juga dicoret. Dan untuk seri F1 GP Vietnam pada 5 April 2020 disebutkan akan digelar sesuai rencana.
Dalam upaya meminimalkan risiko serangan COVID-19 terhadap para driver F1 beserta seluruh jajaran anggota tim, penyelenggara, sekaligus penonton, langkah preventif atau pencegahan mulai diterapkan.
Pertama adalah mencoret jadwal di negara yang paling terdampak. Dalam hal ini adalah China, dengan korban meninggal tembus di atas 2.000 jiwa. Kemudian, dikutip dari kantor berita Antara, juru bicara salah satu tim yang berlaga, yaitu McLaren, mengumumkan bahwa karyawan mereka yang dijadwalkan menuju ke Melbourne, Australia lewat Hong Kong membatalkan penerbangan dan mengambil rute lain melalui Timur Tengah. Dan keputusan ini diambil sepekan setelah dibatalkannya F1 GP Grand Prix China.
Dan tak kalah penting, tim McLaren membatasi akses masuk ke motorhome di hari pertama sesi tes pramusim di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Spanyol, kemarin (19/2/2020) sebagai langkah pencegahan terhadap ancaman COVID-19. Dikutip dari Reuters, lebih detail lagi, aturannya adalah: siapapun yang pernah mengunjungi China dalam waktu dekat dilarang masuk ke zona pertemuan dan bincang-bincang ini.
Seorang jurnalis asal China diberitakan pula telah ditolak masuk ke motorhome tim McLaren yang berlokasi di paddock sirkuit Barcelona-Catalunya.
Dan langkah yang diambil oleh tim McLaren ini adalah yang perdana dilakukan di jajaran seluruh tim balap jet darat. Bagi para fans yang awalnya mungkin berpeluang gaul di paddock, jangan kecewa bila langkah pengamanan ini terus diberlakukan. Semuanya demi pengamanan menyebarnya virus.
Baca Juga: Best 5 Otomotif Pagi: Motor Favorit Irfan Bachdim, Lexus LM300h
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
Terkini
-
Karya 'Gila' Para Builder Siap Ramaikan Kustomfest 2025
-
Terpopuler: SUV Listrik Bisa Isi Daya Kilat, Segini Harga Rocky Hybrid Terbaru
-
BYD Jual 25.000 Mobil di Indonesia, Kuasai Separuh Pasar Mobil Listrik
-
Berapa Harga Motor Matic Suzuki per Oktober 2025? Simak Daftar Lengkapnya
-
Geger Fenomena Vario Kolam di TikTok, Cuma Tren Sesaat Atau Seni Sejati?
-
Hitung-hitungan Punya Vario 125, dari Servis Sampai Pajak Tahunan
-
Apa Beda RON 90, 92, 95, 98 pada BBM? Kenali Biar Gak Bikin Mesin Kendaraan Rusak
-
Chery Pamer 'Rumah' Baru di Yogyakarta, Sinyal Kuat Siap Jegal Para Raksasa Jepang
-
Vision V Datang, Alphard dan V-Class Jadi Usang? Mercedes-Benz Rilis Standar Baru MPV Supermewah
-
Bingung Pilih Daihatsu? Ini Perbandingan Harga Rocky, Ayla, Sigra Lengkap dengan Unit Lain