Suara.com - BMW telah membuat satu konsep mobil listrik terbaru mereka. Konsep ini mereka beri nama dengan sebutan BMW i4 Concepts.
Sejatinya, konsep mobil ramah lingkungan ini akan dikenalkan di ajang Geneva Motor Show 2020. Namun, karena ada pembatalan akibat penyebaran virus corona, sehingga diperkenalkan lewat media sosial.
Dalam sebuah unggahan video YouTube BMWi, BMW Concept i4 ini diperkenalkan. Secara tampilan mobil listrik ini mempunyai bentuk yang sangat futuristis.
*klik foto untuk menuju unggahan video
Dari sisi kelir, tampak warna Frozen Light Copper yang cantik dengan aksen biru di bagian depan sebagai penanda sebuah mobil listrik. Aksen biru ini juga tersebar di bagian gril, side skirts, hingga bumper belakang.
Yang membuat unik tampilan mobil adalah design gril yang begitu besar, namun masih dengan ciri khas bentuk dari BMW. Serta pelek yang juga dibuat lebih futuristis.
Masuk ke kabin BMW i4 juga tidak kalah menarik dengan eksterior. Kesan elegan sangat terasa dari kombinasi warna emas dan putih yang melapisi bagian jok, dasbor, konsol tengah, hingga pilar-pilar.
Kabin BMW i4 ini juga terasa lebih luas berkat sentuhan sunroof yang sangat besar. Bahkan hampir terasa semua atap dibuat terbuka.
Pada bagian dasbor terpasang sebuah layar selebar 12 inci yang berfungsi sebagai headunit dan pusat pengaturan dari mobil ini.
Baca Juga: Misteri Mobil BMW yang 4 Tahun Parkir di Bandara Ngurah Rai, Polisi Bingung
Dari sektor dapur pacu, BMW i4 menggunakan motor listrik penuh yang dapat menghasilkan tenaga hingga 530 dk. Dengan tenaga sebesar itu, hanya butuh waktu 4 detik untuk mencapai 100 km/jam.
untuk mencapai kecepatan dari 0-100 km/jam hanya perlu sekitar 4 detik. Sementara untuk top speed-nya diklaim mencapai 200 km/jam.
Melansir laman Autoblog.com, BMW i4 ini menggunakan baterai dengan bobot hanya 550 kg. Untuk jarak tempuh sekali pengisian penuh dapat mencapai 600 km.
Akankah konsep ini diproduksi secara masal seperti seri i3 dan i8? Kita tunggu saja kelanjutannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Bajaj Maxride Perkuat Ekonomi Sosial Lewat Kolaborasi Pengemudi di Yogyakarta
-
Ganti Oli Motor Berapa Bulan Sekali? Jangan Sampai Salah Jadwal
-
Mitsubishi Mulai Produksi Nissan Navara dan Rogue PHEV untuk Pasar Global
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Mobil Keluarga Kecil untuk Mudik: Irit, Nyaman, dan Kuat Nanjak, Nggak Sampai 100 Jutaan
-
Siap-siap Kendaraan Menunggak Pajak Bakal Dapat 'Surat Cinta' dari Bapenda
-
Kecil-Kecil Cabe Rawit, Harga Mobil Honda Ini Setara 2 Unit Alphard! Kok Bisa?
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Murah Tahun Muda Selain Avanza dan Xenia, Ini Opsinya!
-
Bak Bumi dan Langit, Perbandingan Sanksi Lawan Arah di Indonesia dan Malaysia Lengkap dengan Denda
-
7 Rekomendasi Mobil Amerika Murah dan Awet: Harga ala Agya Sensasi Rasa Eropa