Suara.com - Beberapa dealer atau showroom mobil biasanya menyediakan layanan test drive kepada konsumen untuk menguji seberapa layaknya mobil untuk dipakai konsumen tersebut.
Namun kadang fasilitas ini kadang digunakan oknum untuk melakukan tindak kejahatan, salah satunya dengan membawa kabur unit test drive tersebut. Seperti yang dilakukan oleh pria satu ini.
Dikutip dari tampabay.com, seorang pria bernama Shahram Rouhani melakukan aksi pencurian mobil test drive. Ia berpura-pura mau membeli mobil di dealer dan akan melakukan tes drive.
Namun usai melakukan test drive, pria berusia 41 tahun tak kunjung kembali. Insiden ini dilakukan tak cuma sekali oleh Rouhani.
Ia berhasil berkali-kali mencuri mobil dengan berlagak sebagai pembeli. Dia datang ke dealer, melakukan test drive, lalu tak kunjung kembali untuk mengembalikan mobil tersebut.
Namun aksi yang ketiga berujung penangkapan oleh Kepolisian St Petersburg. Ia berhasil diamankan ketika melakukan aksinya yang ketiga.
Dalam dua kesempatan membeli mobil, yang berakhir dengan pencurian, Rouhani selalu menjanjikan untuk mengembalikan mobil keesokan hari. Sebagai 'jaminan' dia meninggalkan mobilnya di dealer.
Salah satu mobil yang berhasil dicuri adalah Nissan Armada Platinum. Mobil itu dibanderol 56 ribu Dolar Amerika Serikat atau setara Rp 790 juta. Ia mengambil mobil tersebut pada 15 Februari silam.
Pada 24 Februari, dia mengendarai Nissan Armada Platinum itu ke sebuah dealer yang menjual Volvo. Dia diyakini sudah membuat janji dengan dealer untuk 'membeli' Volvo S90 yang berharga 42,7 ribu Dolar Amerika Serikat atau setara Rp 602,4 juta.
Baca Juga: Test Drive Mercedes Benz Tamu Negara Pelantikan Jokowi - Maruf Amin
Tak lama berselang dia berada di sebuah dealer BMW, yang lokasinya tak jauh dari dealer Volvo. Menurut keterangan kepolisian setempat, dia mencoba untuk menukar mobil curian dengan mobil baru.
"Si tersangka mengakui sudah mendatangi beberapa dealer mobil dan mengambil mobil saat melakukan test drive. Dia tak mengembalikannya demi mendapat keuntungan," demikian laporan penahanan yang beredar.
Dengan modus bertukar mobil dari satu dealer ke dealer lain, beberapa mobil yang dicuri Rouhani berhasil ditemukan. Hanya saja nilainya sudah berkurang banyak karena ada yang lecet dan bahkan penyok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Harga Mepet Agya Baru, Performa Rasa Destinator: Intip Harga Wuling Almaz Bekas dan Pajaknya
-
Daihatsu Bego Ini Mobil Apa? Mesin Bandel Mudah Dirawat, Ini Fakta Uniknya
-
Jakarta-Semarang Cuma Butuh Ongkos Listrik 70 Ribu: Intip Fakta Menarik Wuling Cloud EV Bekas
-
Yakin Pilih Veloz Terbaru? Segini Harga Nissan Terra Bekas dan Pajak Tahunannya
-
Mengenal si Retro Mewah Kawasaki Estrella 250: Pajaknya Berapaan? Segini Konsumsi Bensinnya
-
5 Mobil Bekas 2 Baris di Bawah Rp 100 Juta, Pilihan Pas untuk Keluarga Kecil
-
5 Motor Matic yang Kuat di Tanjakan Curam, Tenaga Gak Loyo!
-
26 Merek Mobil Bekas Terbaik 2025 Awet 10 Tahun & Jarang Masuk Bengkel
-
Daihatsu Ceria: City Car Murah nan Irit yang Bikin Gembira, Segini Spesifikasi dan Harganya
-
Yang Perlu Anda Ketahui soal Wuling Darion EV sebelum Beli: Ada Adas?