Suara.com - Pabrikan otomotif asal Korea Selatan, Kia mengatakan telah mulai memproduksi Sorento Hybrid, yang mewakili implementasi penggerak listrik pertama pada sport utility vehicle (SUV) andalan Kia.
Dibuat dan dirancang sesuai standar produksi Kia, Sorento generasi keempat baru ini diproduksi di fasilitas produksi Hwasung Kia di Korea Selatan. Dengan varian mobil berbahan bakar bensin dan diesel juga diproduksi di jalur produksi yang sama.
Sorento Hybrid pertama yang memulai jalur produksi ditujukan untuk pasar Eropa, dan mobil ini juga akan segera memasuki produksi untuk Amerika Utara di Kia West Point, Georgia, AS.
Sorento telah menjadi andalan jajaran global Kia selama hampir dua dekade, lebih dari tiga juta model Sorento telah terjual di seluruh dunia sejak diluncurkan pada tahun 2002.
Sorento generasi keempat ini akan dijual di Eropa mulai kuartal ketiga 2020, sementara untuk pasar global akan bisa dipesan mulai akhir tahun ini.
Menjelang akhir tahun 2020, Sorento baru juga akan tersedia di pasar-pasar tertentu untuk pertama kalinya sebagai Plug-in Hybrid, dengan produksi akan dimulai di Hwasung di akhir tahun.
Sorento Hybrid dibekali mesin T-GDi (injeksi langsung bensin turbocharged 1.6 liter) 1.6 liter bersama paket baterai polimer lithium-ion 1,49 kWh dan motor listrik 44,2 kW. Kia telah menempatkan baterai Sorento di di bawah lantai, dengan dampak minimal pada kabin atau ruang bagasi.
Mobil ini menghasilkan tenaga maksimum 230 ps dan torsi 350 Nm, dengan emisi CO2 rendah dan diklaim berkinerja tinggi. Tenaga dikirim melalui transmisi otomatis enam percepatan melalui perangkat listrik yang dipasang pada transmisi, memungkinkan daya penuh mesin dan motor ditransfer secara paralel dengan kehilangan energi minimal.
Hasil dari itu semua adalah kecepatan respons akselerasi yang oke pada kecepatan berapa pun, dengan akses langsung ke daya baterai yang tersedia pada kecepatan lebih tinggi.[ANTARA]
Baca Juga: Dulu Ditolak Cewek karena Naik Motor, Pria Ini Buktikan Kini Punya Ferrari
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
7 Rekomendasi Mobil Amerika Murah dan Awet: Harga ala Agya Sensasi Rasa Eropa
-
Daftar Harga Honda Vario Terbaru 2026, Ini Jenisnya dari Tahun ke Tahun
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik 7 Seater untuk Keluarga Besar, Teknologi Canggih
-
Mendamba Alphard tapi Dompet Sekarat: Tengok Murahnya Daihatsu Luxio Bekas, Harga Berapa?
-
Persaingan Sengit Toyota dan Brand China di Pasar Mobil Nasional
-
Pilih Daihatsu Sigra atau Toyota Calya untuk Mobil Keluarga? Spek 7 Penumpang, Harga Beda Rp30 Juta
-
Awas Khilaf! Ini 5 Mobil Bekas Murah yang Sebaiknya Dihindari Jika Gaji Pas-pasan
-
4 Pilihan Mobil Daihatsu Bekas Mulai Rp70 Juta, Solusi Pusing Kredit yang Realistis
-
Daftar Harga Honda BeAT Terbaru 2026 Lengkap dengan Model dari Masa ke Masa
-
Cek Harga Toyota Raize dan Simulasi Cicilan per Januari 2026, Pas Jadi Mobil Pertama