Suara.com - PT Honda Prospect Motor mengumumkan pemenang kompetisi Honda Brio Virtual Modification (V-Mod) 3 di Jakarta, hari ini (19/8/2020).
Antusiasme tinggi yang datang dari para peserta membuat Honda Brio V-Mod 3 ini menjadi acara digital modifikasi terbesar yang pernah ada di Indonesia. Sehingga menjadikan dewan juri harus bekerja lebih ekstra dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
Berikut adalah juaranya:
- Muhammad Haekal Shafi, hadiah uang tunai Rp15 juta
- Deden Desmahikmawan, Rp10 juta
- Mochammad Rizal Riyo Widhanto, Rp7 juta
- Best Decal: Pranoyo Aditya, Rp 5 juta
- Favorite Winner by Social Media: Muhammad Azra, Rp 3 juta.
Andre Mulyadi, Founder dari National Modificator & Aftermarket Association dan salah satu juri dalam kejuaraan ini mengungkapkan, dengan mengusung konsep Drifting Touch, Muhammad Haekal Shafi menambahkan sentuhan drift pada desainnya dan berhasil mewujudkan proporsionalitas dari desain keren.
"Penggarapan desain modifikasi pemenang juga dibuat dengan detail pengerjaan dengan tingkat kesulitan tinggi bukan hanya eksteriornya, melainkan interior yang diimbangi dengan fungsionalitas setiap parts yang disematkan secara keseluruhan," ucap Andre Mulyadi penuh optimisme akan pencapaian para kontestan di ajang desain Honda Brio ini.
Kompetisi modifikasi virtual yang memasuki tahun ketiga ini memang disambut antusias oleh masyarakat, khususnya kalangan modifikator. Tidak hanya jumlahnya yang meningkat di setiap tahunnya, namun kualitas desain dari para peserta terlihat semakin baik.
"Kami berharap kompetisi ini akan semakin populer dan dapat digunakan sebagai wadah bagi para modifikator berbakat untuk menyalurkan kreativitasnya," papar Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM, saat bincang virtual, Rabu (19/8/2020).
Kompetisi Honda Brio Virtual Modification (V-Mod) ini adalah lomba modifikasi digital yang menggunakan sketsa Honda Brio. Setiap orang dapat berpartisipasi dengan mengirimkan desain modifikasinya dalam format digital.
Adapun tema kontes yang diusung tahun ini adalah "Racing Garage", dengan beberapa konsep tampilan, seperti Rally Look, Touring Style, Sports Daily, Drag Race, sampai Drifting Touch.
Baca Juga: PT Honda Prospect Motor Dukung Diskusi Pencegahan COVID-19
Penilaian untuk Honda Brio V-Mod ini dilakukan tiga juri independen yang berpengalaman di bidang modifikasi digital. Sedangkan desain peserta mencapai 789 karya dari seluruh Indonesia, yang terkumpul 11 Mei – 31 Juli 2020.
Kriteria penilaiannya adalah kreativitas modifikasi bergaya Racing dengan tetap mempertimbangkan aspek keselamatan berkendara, suspensi, orisinalitas, decal tanpa mengubah atau menghilangkan karakter dari Honda Brio, serta mempertimbangkan faktor realisasi pada mobil asli.
Dan di sisi lain, desain modifikasi Racing dari pemenang mampu membawa nuansa baru yang sesuai dengan tema yang diangkat serta karakter Honda Brio sebagai mobil yang mudah untuk dimodifikasi.
Tag
Berita Terkait
-
Nobel Perdamaian Dikasih ke Pendukung Genosida? 5 Dosa Pemenang Nobel 2025 yang Bikin Geger
-
Ajang Manhattan Photo Competition 2025 Umumkan Para Fotografer Terbaik
-
Curahan Hati Menkeu Sri Mulyani, Lukisan Berharganya Raib Dijarah
-
Ini Dia Pemenang Grand Prize MR D.I.Y Competition 2025, Sulap Ranting Kayu Jadi Perahu Nusantara
-
Daftar Lengkap Pemenang Penghargaan Piala Presiden 2025: Tak Ada Pemain Indonesia
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Jaecoo J5 EV Datang Menyapa Yogyakarta, Harga Bikin Kompetitor Meradang
-
ACC Luncurkan Mobile Branch Berbasis Hilux Rangga Tingkatkan Pembiayaan di Tahun 2026
-
60 Juta Emang Dapet? Intip Harga Avanza Bekas Tahun ke Tahun Lengkap dengan Taksiran Pajak
-
Keluarga Baru Pilih Ayla atau Rocky? Simak Dulu Harga Mobil Daihatsu November 2025
-
Oli Motor Apa yang Cocok untuk Honda Scoopy? Ini Rekomendasinya
-
Capek Merasa Risau dengan Mutu BBM? Intip Dulu Daftar Harga Mobil BYD November 2025
-
Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta yang Bikin Anti Minder
-
Apa Bedanya SUV vs MPV? Ini 5 Rekomendasi Mobil 3 Baris untuk Keluarga Harga Rp100 Jutaan
-
BAIC Tambah Jaringan Dealer Nasional dengan Peresmian Dealer ke-15 di Jakarta Barat
-
Bingung Beli Pelumas Mesin? Ini 10 Rekomendasi Oli Motor untuk Honda Vario 160