Suara.com - Manager Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Antonius Widiantoro menegaskan sampai saat ini masih menjual Yamaha Xabre di Indonesia.
Menurut lelaki yang akrab disapa Anton ini, selama produk masih terpampang di website resmi berarti masih dijual.
"Kalau di website masih ada, berarti masih ada. Namun saya tidak tahu stoknya ada berapa sekarang. Kalau ada permintaan, kami masih bisa supply," paparnya saat dijumpai di acara Yamaha WR 155R Touring Hari Kemerdekaan RI di Hambalang, Bogor.
Namun demikian, ia enggan menjelaskan secara gamblang apakah Yamaha Xabre masih ada peminatnya. Bahkan saat ini sudah tidak diproduksi dan hanya menghabiskan stok unit tersisa.
"Kami tidak tahu kondisinya sekarang, masih adakah permintaan dari konsumen. Akan tetapi kalau ditanya masih diproduksi atau tidak, kalau tidak ada demand maka tidak diproduksi, karena nantinya malah menjadi stok," ungkap Antonius Widiantoro.
Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), penjualan Yamaha Xabre tidak begitu memuaskan. Setelah meluncur Januari 2016, distribusi motor ini mencapai 4.000-an unit per bulan dan hanya berjalan selama dua bulan.
Setelah itu, penjualan terus merosot menjadi 2.000-an unit, 1.000-an, hingga mulai menyentuh angka ratusan menjelang akhir 2016.
Penurunan penjualan pun berlanjut pada 2017. Paling tidak pada dua bulan terakhir. Yamaha Xabre hanya terdistribusi 497 unit (Januari) dan 560 unit (Februari). Alhasil Yamaha memutuskan untuk menyuntik mati produkn ini, dan hanya menjual stok motor sport naked itu yang berada di dealer.
Baca Juga: Jangan Lengah, Viral 4 Lelaki Gasak Yamaha R15 dalam Lima Menit Saja!
Berita Terkait
- 
            
              Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
 - 
            
              Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
 - 
            
              Zambia Remehkan Timnas Indonesia U-17? Nyore Pakai Sandal Jepit Sebelum Kick Off
 - 
            
              Anak Legenda Inter Milan Perkuat Honduras, Kirim Psywar untuk Timnas Indonesia
 - 
            
              Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia U-17 Bisa Bungkam Zambia Bermodalkan 2 Keunggulan
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Keluarga Baru Pilih Ayla atau Rocky? Simak Dulu Harga Mobil Daihatsu November 2025
 - 
            
              Oli Motor Apa yang Cocok untuk Honda Scoopy? Ini Rekomendasinya
 - 
            
              Capek Merasa Risau dengan Mutu BBM? Intip Dulu Daftar Harga Mobil BYD November 2025
 - 
            
              Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta yang Bikin Anti Minder
 - 
            
              Apa Bedanya SUV vs MPV? Ini 5 Rekomendasi Mobil 3 Baris untuk Keluarga Harga Rp100 Jutaan
 - 
            
              BAIC Tambah Jaringan Dealer Nasional dengan Peresmian Dealer ke-15 di Jakarta Barat
 - 
            
              Bingung Beli Pelumas Mesin? Ini 10 Rekomendasi Oli Motor untuk Honda Vario 160
 - 
            
              3 Rekomendasi Mobil Keluarga Rp100 Jutaan yang Irit dan Aman Pakai BBM Oktan Rendah
 - 
            
              Harga Mobil Toyota November 2025: Mulai dari Rp164 Jutaan, dari Calya hingga Alphard
 - 
            
              Bus Listrik Isuzu, dengan Teknologi Kemudi Otonom, Akan Beroperasi Tahun 2027