Suara.com - Belakangan ini nama Basuki Tjahaja Purnama (BTP) santer disebut usai dirinya melayangkan kritik pada Kemenetrian BUMN terkait aib perusahaan plat merah, PT Pertamina.
Seperti diketahui, BTP saat ini menjabat sebagai komisaris di PT Pertamina. Dalam sebuah wawancara daring dia membeberkan beberapa masalah yang ada di perusahaan tersebut.
Ia bahkan mengusulkan agar Kementerian BUMN yang kini dipimpin oleh Erick Thohir dibubarkan saja.
Hal tersebut tentu saja membuat beberapa pihak termasuk di intern Pertamina sendiri kebakaran jenggot.
Akibatnya, pria yang juga dikenal dengan panggilan Ahok ini pun dipanggil untuk menghadap Menteri BUMN Erick Thohir pada hari ini (17/9/2020).
Terlepas dari polemik tersebut, kedua pejabat ini rupanya juga tercatat memiliki koleksi kendaraan yang total taksiran harganya mencapai miliaran rupiah.
Koleksi tersebut terpampang pada berkas LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara). Apa saja kendaraan yang dimiliki oleh kedua public figure ini? Berikut rinciannya.
Basuki Tjahaja Purnama
Menurut data LHKPN yang disampaikan pada 30 April tahun ini, Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mempunyai total harta sebanyak Rp 50.154.930.816.
Baca Juga: Pertamina Tindaklanjuti Kritik Ahok, Analis: Itu Bukan Buka Aib Perusahaan
Sekitar sepersepuluh dari total kekayaannya (Rp 5.100.000.000) berupa lima unit mobil. Mobil-mobil tersebut antara lain berupa Toyota Land Cruiser tahun 2012 seharga Rp 500 juta.
Selain itu ia juga mempunya dua Jeep Rubicon. Salah satu diantaranya merupakan buatan tahun 2014 dengan taksiran harga Rp 400 juta, sementara yang satunya merupakan tahun 2018 dengan taksiran Rp 1,2 miliar.
Ia juga mempunyai sedan mewah bermerek Mercedes tahun pembuatan 2019 dengan nilai Rp 2,1 miliar serta mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) berjenis Toyota Alphard senilai Rp 900 juta.
Erick Thohir
Eks bos klub sepak bola asal Italia, Inter Milan ini rupanya mempunyai total kekayaan senilai Rp 2.316.600.097.385.
Namun untuk urusan kendaraan, koleksi dari Erick Thohir ini lebih "sederhana", yakni cuma empat unit kendaraan dengan total nilai Rp 3.917.000.000.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
5 Mobil Bekas Legendaris Tangguh Rp 50 Jutaan, Cocok Buat Bepergian Jauh
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Kawasaki Ninja yang Gagah dan Sporty
-
Bebas Risau dari BBM Problematik: Tengok Dulu Harga Motor Polytron November 2025
-
Bebas Risau Kelangkaan BBM SPBU Swasta: Intip Harga Mobil Polytron
-
Mobil Keluarga Idaman? Tengok Harga Toyota Fortuner Bekas untuk Persiapan Libur Akhir Tahun
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Nmax dengan Jok Besar dan Empuk
-
Wuling Mitra EV Jalani Uji Coba Bersama TransJakarta, Dorong Transportasi Umum Ramah Lingkungan
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Sedan Terbaik yang Murah dan Mewah
-
Komunitas Motor Bandung Gelar Riding Unik Bernuansa Horor
-
7 Mobil Bekas Suzuki 50 Jutaan Selain Karimun untuk Keluarga Kecil dan Mahasiswa