Suara.com - Kondisi Valentino Rossi positif COVID-19, Hyundai IONIQ, Kawasaki W175, New Mitsubishi Eclipse Cross, skuter listrik, dan Norwegia menjadi kata penting dalam lima artikel rekomendasi dari kanal otomotif Suara.com yang dipetik dari tayangan kemarin pagi hingga malam tadi.
Kabar Valentino Rossi positif COVID-19 tentu saja membuat sedih para penggemar MotoGP sekaligus dia sendiri. Pasalnya, penyandang sembilan kali gelar juara dunia ini tengah seru-serunya bertarung untuk kelangsungan karier di tahun mendatang. Sebentar lagi ia akan pindah dari Monster Energy Yamaha Team ke Yamaha Petronas SRT Team.
Harapan kita, ia bisa melakukan speedy recovery dan kembali bertarung, sebelum gerbang MotoGP 2020 ditutup. Tempatnya untuk memulihkan diri adalah kota kelahirannya, Tivullia, di Italia. Tengok saja, kira-kira siapa yang mendampingi The Doctor.
Dari Korea selatan, Hyundai "melepaskan" produk mobil listriknya, Hyundai IONIQ menjadi seri tersendiri sekaligus senjata baru untuk maju di pasar kendaraan berelektrifikasi dunia.
Masih soal mobil listrik, Mitsubishi meluncurkan New Mitsubishi Eclipse Cross untuk edisi paling gres, dan tersedia pula dalam bentuk PHEV atau plug-in Hybrid Electric Car.
Langkah ini juga mengikuti Mitsubihi Outlander PHEV yang menjadi salah satu andalan carmaker itu dalam hal produk ramah lingkungan.
Dari sektor roda dua, di Tanah Air beredar kabar Kawasaki W175 mengalami pangkas harga. Motor ini bisa jadi modal mumpuni buat diproses kustomisasi. Antara lain gaya cafe racer. Silakan tengok seberapa besar diskonnya.
Dan sebagai penutup, simak terjadinya tilang di ibu kota Norwegia, Oslo, yang terjadi atas skuter listrik. Mengapa bisa begitu? Jawabnya: bila tidak sesuai peruntukan dan kecepatannya di jalan raya.
Silakan langsung menuju kelima tautan rekomendasi kanal otomotif Suara.com ini dan jangan lupa untuk selalu jaga kesehatan. Dengan cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, serta menggunakan masker setiap kali keluar rumah.
1. Modal Hyundai IONIQ, Carmaker Ini Target Jadi Pemain Utama EV
Hyundai mengutarakan niatnya untuk menjadi pemain mobil listrik utama di Eropa melalui produk seri IONIQ.
Sebagai langkah awal, produsen mobil asal Korea Selatan ini akan memulai debutnya dengan meluncurkan tiga model mobil listrik.Di antaranya adalah IONIQ 5 penumpang dan sebuah crossover berbasis Concept 45.
2. New Mitsubishi Eclipse Cross Segera Tersedia dalam Versi Hybrid
Mitsubishi Motors Corporation (MMC) menambah jajaran produk ramah lingkungannya lewat kehadiran Mitsubishi Eclipse Cross dengan powertrain plug-in hybrid (PHEV).
Tag
Berita Terkait
-
Gantengnya Tom Cruise Motoran di Italia, Pakai BMW G 310 GS Produksi India
-
Channing Tatum Bakal Ambil Alih Tesla dan SpaceX dari Elon Musk
-
CR-V PHEV dan SUV e: Concept Bakal Jadi Andalan Honda di China
-
Hyundai RM20e, Mobil Balap Listrik di Beijing Auto Show 2020
-
Semangat Menuju Era Mobil Listrik, MTF Siap dengan Layanan Pembiayaan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Rp50 Jutaan buat Ibu-Ibu Antar Jemput Anak Sekolah
-
Tampil di GJAW 2025, Harga Jaecoo J5 EV Masih di bawah Rp 250 Juta
-
7 Pilihan Motor Matic Irit dengan Pajak Murah Sesuai Gaji Guru
-
Bukan Cuma Motornya, 4 'Seragam' Resmi ADV160 Ini Bikin Ganteng di Jalan
-
CSI Ungkap Harga Chery J6T di GJAW 2025, Termurah Rp 525 Juta