Suara.com - Siapa yang tak kenal dengan film Harry Potter. Film ini cukup dikenal dengan aktor Daniel Radcliffe yang kerap membawa sapu terbang.
Sapu terbang ini kerap dibawa sebagai transportasi untuk menjelajah dari suatu tempat ke tempat lain.
Memang sapu terbang ini mungkin hanya ada di film tersebut. Namun pernah kalian melihat sapu terbang yang mirip dengan di film tersebut di dunia nyata?
Ternyata hal tersebut bukan isapan jempol belaka. Sapu terbang kini bisa dinikmati oleh masyarakat umum. Seperti dilansir dari Autoevolution, sapu terbang bernama Real Flying Broom kini bisa dinikmati oleh masyarakat.
Sapu terbang ini ternyata memiliki keunikan dibanding dengan yang ada di film Harry Potter. Sapu terbang ini menggunakan mesin listrik sebagai tenaga penggeraknya.
Sapu terbang dibuat oleh Nuvem ini mampu menjelajahi jalan-jalan di perkotaan. Namun sapu terbang ini tidak bisa terbang lho.
Alasan Nuvem membuat sapu terbang ini memang dikhususkan untuk masyarakat yang ingin tampil beda.
Sapu terbang ini sebetulnya terintegrasi dengan produk garapan Nuvem lainnya bernama Unicycle listrik.
Cara kerjanya pun cukup mudah. Untuk maju ke depan, penunggang cukup mencondongkan badan ke depan.
Baca Juga: Setelah Beroperasi 90 Tahun Lebih, Taman Hiburan di Jepang Ini Ditutup
Sedangkan untuk mengerem, pengemudi cukup mencondongkan badan ke belakang.
Nuvem menawarkan empat model sapu. Nuvem 1.0 untuk pemula, Nuvem 2.0 hadir dengan gagang kayu dan ekor yang indah, dibuat dalam warna coklat dan emas tradisional.
Nuvem 2.1 lebih aerodinamis dengan gagang yang sedikit lebih lurus, dan Nuvem 2.2 alias Silver Arrow dengan gagang perak metalik dan buntut yang keren dengan gradien emas ke perunggu.
Untuk memilikinya, kalian cukup merogoh kocek Rp 500 ribuan saja. Penjualan akan dimulai pada Maret 2021 mendatang.
Namun sayangnya belum ada informasi apakah ini akan dijual di Indonesia atau tidak. Jika dijual di Indonesia bakal laku keras nggak ya?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
4 Pilihan Mobil Bekas dengan AC Paling Dingin, Harga Mulai Rp50 Jutaan
-
5 Rekomendasi Motor Bekas dengan Body Gagah, Bisa Dibeli Modal Budget Rp10 Jutaan
-
5 Pilihan Mobil Bekas dengan Sparepart Paling Melimpah di Indonesia
-
5 Rekomendasi Mobil MPV Bekas Pintu Geser Harga di Bawah 100 Juta: Ramah Lansia dan Anak
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5