Suara.com - Buat komunitas otomotif, momentum Hari Natal biasanya menjadi sebuah kesempatan untuk beraktivitas bersama. Misalnya mengajak keluarga dan touring ke sebuah destinasi untuk merayakan hari besar ini beramai-ramai. Namun di masa pandemi COVID-19 seperti sekarang, ketika imbauan tidak bepergian dan menciptakan kerumunan semakin bergaung, bukan berarti akhir segalanya. Cobalah melakukan drive-thru Natal.
Apakah itu?
Sama dengan berbagai acara yang dikemas dalam bentuk drive-thru untuk mengurangi potensi penularan--mulai resepsi pernikahan sampai wisuda sekolah dan kuliah--, konsep mengucapkan Selamat Natal bisa dilakukan dari dalam mobil.
Bahkan lebih seru, kendaraan kesayangan bisa dimodifikasi atau dihias terlebih dahulu, agar pihak yang didatangi makin excited. Kontak tuan rumah agar ia dan seluruh anggota keluarga berdiri sedikit jauh dari pagar, lantas melintaslah sembari melambaikan tangan. Tentunya tetap dibarengi protokol kesehatan, atau prokes. Antara lain mengenakan masker, dan tidak keluar dari mobil, untuk mengurangi potensi penularan.
Kemudian untuk ucapan selamat, bisa mengunakan ponsel dan menelepon saat itu juga. Atau kirim dalam bentuk pesan tertulis ataupun voicemail.
Berikut ini adalah beberapa contohnya, dan kami dari kanal otomotif Suara.com mengucapkan Selamat Natal 2020, Merry Christmas, Felicem Natalem Christi. Damai di bumi, dan semoga pandemi segera berakhir.
Contoh ucapan selamat Natal yang bisa dikirim dalam bentuk tulisan maupun dibacakan:
- Joyeux Noël (Selamat Natal dalam bahasa Prancis)
- Nollaig Shona (Selamat Natal dalam bahasa Irlandia)
- Merkurisumasu (Selamat Natal dalam bahasa Jepang)
- Sugeng Natal (Selamat Natal dalam bahasa Jawa)
- Feliz Navidad (Selamat Natal dalam bahasa Spanyol)
- Maligayang Pasko (Selamat Natal dalam bahasa Tagalog)
- Selamat merayakan Natal bersama keluarga, bila pandemi sudah berlalu, kita motoran bareng lagi, yuk. Mengunjungi lagi rute-rute favorit seperti dulu.
- Klakson ini sebagai pengganti kebahagiaan kita bertemu lagi, semoga tetangga tidak marah karena terdengar suara berisik sebentar. Selamat Natal, ya.
- Selamat Natal, teriring doa dan salam damai buatmu sekeluarga.
- Kangen ngebengkel bareng, Bro. Buat sementara ini, kami lewat depan rumahmu dulu, ya. Sambil tidak lupa mengucapkan Selamat Natal. Damai di bumi seperti di dalam surga.
Berita Terkait
-
Momen Kolaborasi Akhir Tahun Motul Indonesia dan NGK Busi untuk Komunitas Otomotif
-
Waspada Produk Identik AHRS Tegaskan Komitmen Lindungi Kepercayaan Konsumen
-
Mobil Ajak Komunitas dan Fans F1 Nobar GP Abu Dhabi 2025 Bersama Lumcor Experience
-
Ribuan Komunitas Otomotif Meriahkan Daihatsu Kumpul Sahabat Malang
-
Mural Agni Maitri sebagai Simbol Kebersamaan dan Kreativitas di Ruang Publik
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
26 Merek Mobil Bekas Terbaik 2025 Awet 10 Tahun & Jarang Masuk Bengkel
-
Daihatsu Ceria: City Car Murah nan Irit yang Bikin Gembira, Segini Spesifikasi dan Harganya
-
Yang Perlu Anda Ketahui soal Wuling Darion EV sebelum Beli: Ada Adas?
-
5 MPV Bekas di Bawah Rp90 Juta, Desain Mewah dan Jarang Rewel untuk Keluarga
-
Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
-
Xpeng G7 EREV Debut 2026: Semurah Zenix Lebih Kencang dari Fortuner, Jarak 1.700 KM
-
Bosan ama Hilux? Intip Nissan Navara Bekas: Harga, Spesifikasi, Konsumsi BBM, dan Pajak Tahunan
-
5 Mobil Kecil Bekas Irit BBM untuk Anak Muda: Bodi Mungil dan Gesit di Perkotaan
-
5 Motor Matic Terbaik untuk Orang Gendut, Jok Lebar Suspensi Mantap
-
Uang Rp5 Juta Bisa Beli Honda Supra X Model Apa? Cek Rekomendasi Terbaiknya