Suara.com - Pada 2019, Ford dan Mahindra mengumumkan rencana kerja sama perihal pengembangan, pemasaran dan pendistribusian kendaraan merek Ford di India, melalui perusahaan patungan yang produknya ditujukan untuk pasar berkembang yang tumbuh di seluruh dunia.
Dilansir dari Carscoops, Selasa (5/1/2021), Mahindra ditetapkan untuk memiliki saham pengendali dalam usaha joint venture ini dan Ford akan mentransfer sebagian besar operasinya di India, termasuk pabrik perakitan Chennai dan Sanand ke entitas baru.
Usaha patungan itu seharusnya diluncurkan pada pertengahan 2020. Namun tidak, rencana ini dibatalkan sebagai akibat dari adanya perubahan mendasar dalam kondisi ekonomi dan bisnis global selama 15 bulan terakhir akibat pandemi virus korona.
Kedua pembuat mobil ini menilai kembali prioritas alokasi modal masing-masing. akibat hal tersebut.
Dengan usaha patungan yang layu sebelum berkembang, Ford akan tetap mengendalikan bisnis mereka di India.
Namun, perusahaan tersebut mengatakan bahwa mereka secara aktif mengevaluasi bisnisnya di seluruh dunia, termasuk di India.
Mereka akan membuat pilihan dan mengalokasikan modal dengan cara yang memajukan rencana Ford untuk mencapai margin EBIT yang disesuaikan perusahaan sebesar 8% dan menghasilkan arus kas bebas yang disesuaikan secara konsisten dan kuat.
Perlu diketahui bahwa pembuat mobil asal Amerika Serikat tersebut menekankan bahwa rencana global mereka adalah untuk mengembangkan kendaraan terkoneksi berkualitas tinggi, bernilai tinggi, dan bertenaga listrik.
Baca Juga: Polisi Ketahuan Bercinta di Mobil Patroli, Desahannya Keras Banget
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Berakhirnya Insentif Mobil Listrik Dorong Pabrikan Segera Lakukan Produksi Dalam Negeri
-
Kapan Waktunya Ganti Karet Wiper? Ini Pertanda Waktunya Cari Baru
-
Motor Legendaris Suzuki Ini Kembali Jadi Primadona di Tahun 2025
-
Harga Beda Tipis, Mending BYD Atto 1 Baru atau Hyundai Ioniq 2019 Bekas?
-
5 Pilihan Mobil Sedan Toyota Bekas Rp30 Jutaan Masih Layak Pakai
-
Begini Cara Cek Pajak Kendaraan, Awal Tahun Siap-Siap Bayar
-
Diam-Diam Harga Chery J6T Sudah Naik Rp 20 Juta Setelah Insentif Mobil Listrik Berakhir
-
Kenapa Oli Mesin Mobil Mendadak Berwarna Seperti Kopi Susu?
-
Sepeda Listrik Perlu Dicas Setiap Hari? Ini 5 Pilihan yang Baterainya Awet
-
Kabin Nyaman 5 Orang, Bensin Super Irit: Pesona Mobil Bekas Honda Seharga Matic Premium