Suara.com - President Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Naoya Nakamura mengatakan bahwa pihaknya telah meyiapkan jajaran produk baru untuk diluncurkan selama tahun penjualan 2021.
Namun perlu dicatat, untuk menyiapkan model baru pihaknya harus melihat kondisi pasar terlebih dulu dan bagaimana respons konsumen.
"Sekarang lebih rumit karena kondisi Covid-19 yang terjadi saat ini. Tapi seperti yang sudah diketahui, kami punya surprise buat konsumen Tanah Air," ujar Nakamura-san, saat peluncuran New Pajero Sport, baru-baru ini.
Ia menambahkan, pihaknya akan terus berupaya memberikan inovasi yang terbaik buat masyarakat Indonesia. Inovasi dari Mitsubishi tidak hanya dituangkan dari sisi produk akan tetapi lini bisnis.
"Kami dan konsumen kami dapat berkembang dalam berbagai kondisi dan juga situasi," katanya.
Seperti diketahui, PT MMKSI baru saja meluncurkan New Pajero Sport sebagai produk terbaru di 2021. Penantang Toyota Fortuner ini mendapat beberapa ubahan baik dari sisi eksterior ataupun interior.
Terkait tenaga, New Pajero Sport masih dibekali mesin diesel 4N15 2.4L VGT-Intercooler yang menghasilkan output maksimum 181 PS pada 3.500 rpm, torsi 43,8 kgm pada 2.500 rpm. Ditunjang transmisi otomatis 8-percepatan dengan sport sequential, ground clearance 218 mm, dan radius putar minimum 5,6 m.
Mitsubishi New Pajero Sport hadir dalam enam tipe, dan lima pilihan warna yakni Graphite Gray, Deep Bronze, Quartz White Pearl, Sterling Silver dan Jet Black Mica. Harganya sendiri dipatok mulai Rp502,8 juta sampai Rp733,7 juta.
Baca Juga: Dua Model Mitsubishi Masuk Kriteria Relaksasi Pajak, Akan Turun Hargakah?
Berita Terkait
-
Harga Beda Tipis, Mending Outlander Sport atau Raize Bekas?
-
Buat Keluarga Mending Mana? Ini Perbedaan Mitsubishi Xforce dan Destinator
-
7 Mobil Mitsubishi Termurah Keluaran Tahun 2000 ke Atas: Lengkap dengan Spesifikasi dan Harganya
-
Apakah Mesin Xforce dan Xpander Sama? Simak Perbedaan Spesifikasinya
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Daftar Mobil Bekas yang Bisa Jadi Pilihan Mobil Pertama dengan Harga Terjangkau
-
Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
-
5 Rekomendasi Motor Listrik yang Pakai Baterai Detachable, Bisa Dicopot Tak Repot Ngecas
-
Suzuki Satria F150 Pertahankan Status Legenda Underbone dengan Desain Baru
-
5 Mobil Bekas Kecil Terbaik Selain Suzuki S-Presso, Irit Bensin dan Mesin Bandel
-
5 Mobil Tahun Muda Harga 150-200 Juta Irit BBM, Cocok Pergi untuk Lintas Provinsi
-
Rencanakan Anggaran Liburan Akhir Tahun! Intip Tarif Tol Terbaru Jogja-Semarang 2025
-
5 Deretan Situs untuk Cek Tarif Tol, Praktis Langsung dari HP
-
Rekomendasi Mobil Bekas Tahun Muda dengan Budget di Bawah Rp 300 Juta
-
9 Rekomendasi Mobil Bekas Hatchback Ekonomis untuk Penggunaan Harian Mulai Rp30 Jutaan