Suara.com - Niatan untuk berekreasi ke pantai bisa menjelma menjadi petaka, setidaknya itulah yang dialami oleh pemotor-pemotor ini.
Alih-alih duduk santai menikmati pemandangan, atau memanjakan diri dengan bermain air laut, orang-orang ini malah nyaris disambut maut.
Melalui sebuah video yang viral di media sosial, terlihat beberapa rombongan motor yang membawa tunggangan mereka hingga ke bibir pantai.
Tak cuma itu, beberapa dari mereka bahkan nekat mencoba balapan di atas putihnya pasir pantai, dengan tak memperhatikan kondisi dari arah yang berlawanan.
Akibatnya, dua motor bertabrakan. Satu di antaranya berjenis Yamaha Vixion yang telah dimodifikasi, khususnya pada bagian pelek yang telah disulap menjadi ban cacing. Bagian ini jugalah yang mengalami kerusakan cukup parah.
Sementara itu kendaraan yang satunya merupakan Yamaha F1ZR lawas yang masih dalam kondisi apik seperti masih baru.
Bagian batok lampu dari motor klasik ini rusak berat, namun bagian peleknya masih utuh.
Diduga kejadian ini berlangsung di sebuah pantai di daerah Sulawesi. Video ini diunggah pada 16 Mei lalu.
Rusaknya motor klasik ini rupanya membuat banyak warganet pencinta motor ikut patah hati. Beragam respons pun bermunculan terkait insiden ini.
Baca Juga: Kelakuan Penunggang Scoopy, Pasang Stiker Nyeleneh Kekasih Ogah Dibonceng
"Mau ketawa takut tossa," celetuk Sait***un.
"Fiz R nya sayang banget. Kayaknya standar ting-ting tapi dah remuk," tulis Re***r.
"Kendaraan kok dibawa kepinggir pantai," kata Bia***da.
(*) Untuk menyaksikan video terkait, klik di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
5 Mobil Listrik Bekas Rp100 Jutaan: Baterai Super Awet, Murah Biaya Perawatan
-
One3 Motoshop Buka Peluang Pebisnis Aftermartket di IMHAX 2025
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
2 Mobil Listrik yang Cocok untuk Perjalanan Bisnis Jarak Dekat, Pilih Kecil Gesit atau Muatan Besar?
-
KUIS: Seberapa 'Anak Mobil' Kamu?
-
Beda Pajak Motor Listrik vs Motor Bensin Biasa, Lebih Murah yang Mana?
-
7 Rekomendasi Mobil Keluarga 3 Baris Rp70 Jutaan: Irit, Kabin Lega, dan Hemat Perawatan
-
One3 Motoshop Hadirkan Brand Asal Jepang Active dan Galespeed di IMHAX 2025
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 5 Seater Harga Rp100 Jutaan: Barang Buruan Keluarga Muda
-
5 Mobil Diesel Paling Irit Tahun 2025: Panther Masih Layak di Nomor Satu?