Suara.com - Hyundai Motor Company baru saja memperbarui sistem pengisian daya listrik Hyundai IONIQ 5, salah satu produk mobil listrik andalannya. Alhasil, cuma perlu lima menit untuk mengaso dan menyedot listrik di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik UMUM (SPKLU) untuk kebutuhan menempuh perjalanan 100 km berikutnya.
Dikutip kantor berita Antara dari laman resmi Hyundai, tentu kemajuan ini akan membantu pengguna saat tidak memiliki banyak waktu untuk menunggu sampai baterai penuh.
Adapun sistem canggih recharging baterai ini mengandalkan Hyundai -GMP (Electric Global Modular Platform) yang disematkan pada Hyundai IONIQ 5. Kinerjanya adalah sistem multi, yaitu pengisian yang mampu bekerja dengan berbagai teknologi recharging.
Teknologi recharging sistem multi ini adalah yang pertama di dunia, di mana si kendaraan kompatibel dengan infrastruktur lama dan port pengisian daya berkecepatan tinggi yang lebih baru sehingga Hyundai IONIQ 5 bisa mengisi daya di stasiun pengisian daya mana pun dalam perjalanan.
Perbaikan juga telah dilakukan pada motor Hyundai IONIQ 5 yang menjadikan jarak tempuh sanggup melaju lebih jauh. Sehingga produk lebih efisien dan ramah lingkungan, sekaligus sempurna bagi mereka yang menikmati perjalanan jauh.
Dalam kondisi medan tertentu, pengemudi bisa bebas memindahkan sistem transmisi gerak empat roda dan dua roda, yang berdampak pada penghematan energi.
Sistem Power Electric baru dioptimalkan untuk mobil listrik atau Electric Vehicle (EV) dan memungkinkan pengisian daya yang sangat cepat.
Hyundai IONIQ Ioniq 5 mampu mengisi daya hingga 80 persen kapasitas dalam waktu kurang dari 18 menit, dan menurut Prosedur Uji Kendaraan Ringan Harmonisasi Seluruh Dunia (WLTP), mengisi daya opsi baterai 72.6kWh hanya dalam lima menit dapat menjangkau 100 km, cukup untuk perjalanan satu hari.
Fitur Vehicle-to-Load (V2L) menyediakan tenaga listrik umum pada tegangan listrik 110V atau 220V di dalam dan di luar kendaraan.
Satu keunikan lagi, jika laptop atau ponsel pengguna Hyundai IONIQ 5 mengalami habis baterai, cukup colokkan saja ke mobil ini.
Baca Juga: Industri Otomotif Global Rebound, Penjualan Hyundai Tembus 100 Persen
Berita Terkait
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Penggunaan SPKLU PLN Naik Hampir 500 Persen Saat Libur Nataru
-
Pengisian Baterai Kendaraan Listrik Meningkat Hampir Tiga Kali Lipat pada Nataru 2025/2026
-
53 Titik SPKLU di Tol Trans Jawa untuk Mobil Listrik, Liburan Nataru Bebas Cemas
-
PLN Pastikan Kesiapan SPKLU Lewat EVenture Menjelang Natal 2025 & Tahun Baru 2026
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Mobil Kecil Suzuki Apa Saja? Ini 7 Pilihan Terbaik yang Awet Buat Harian
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Toyota untuk Harian, Gesit dan Irit BBM
-
Mitsubishi Grandis atau Honda Odyssey? MPV Mewah Bekas Under 100 Juta yang Nyaman di Jalan Rusak
-
IMX Hub Jadi Ruang Kolaborasi Pecinta Modifikasi dan Lifestyle Otomotif
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Masih Berjaya di Tahun 2026, Anti Rugi!
-
Estilo Mahal? Mending Lirik Dulu Kembarannya, Honda Civic Genio yang Seharga Nmax
-
Bukan Sekadar Gaya: Berapa Konsumsi BBM dan Harga Nissan Fairlady Z 2023?
-
150 Jutaan Cari Mobil Keluarga? Wuling Siapkan Mobil Baru Murah Tawarkan 7-Seater Irit BBM
-
5 Mobil Suzuki Bekas Paling Irit BBM dan Jarang Rewel untuk Pekerja Budget Mepet
-
Mutasi Keluar Kendaraan 2026 Bayar Apa Saja? Siapkan Duit Segini