Suara.com - Rencana awal sebelum diberlakukan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 4, penyelenggaraan GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS adalah 9-19 September 2021.
Kekinian, sebagaimana rilis resmi yang diterima Suara.com, jadwal pelaksanaan GIIAS 2021 menjadi 11-21 November 2021.
Dengan kembali menyesuaikan jadwal penyelenggaraan GIIAS 2021 pada pertengahan November 2021, GAIKINDO berharap akan dapat merealisasikan rencana penyelenggaraan GIIAS 2021, yang telah beberapa kali tertunda dikarenakan kondisi pandemi COVID-19.
Ketua Umum GAIKINDO atau Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia, Yohannes Nangoi menekankan bahwa kesehatan dan keselamatan Nasional akan selalu menjadi pertimbangan utama.
"GAIKINDO sangat mendukung dan menghargai langkah serta kebijakan yang diambil Pemerintah RI, mengambil keputusan untuk bekerja sama agar tujuan yang kami semua inginkan yakni teratasinya pandemi akibat COVID-19 dapat segera terlaksana," paparnya.
"Dengan penyesuaian kembali jadwal penyelenggaraan GIIAS 2021 ini, kami harap akan menjadi keputusan terbaik bagi semua pihak," lanjut Yohannes Nangoi.
Penjadwalan GIIAS pada November 2021 telah mendapat dukungan penuh dari seluruh anggota GAIKINDO.
"Kami yakin kehadiran GIIAS pada November nanti tidak akan mengurangi intisari perkembangan teknologi dari industri otomotif yang ditampilkan peserta untuk masyarakat Indonesia," jelas Rizwan Alamsjah, Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO.
Berita Terkait
-
Hari Pahlawan 2025 Apakah Tanggal Merah? Cek Jawaban Resminya di Sini!
-
Logo Hari Pahlawan 2025 PNG, Download Gratis untuk Spanduk, Baliho hingga Thumbnail Video
-
10 Rekomendasi Bunga Terbaik untuk Ziarah Makam Pahlawan 10 November
-
10 Pesan Pahlawan untuk Dibacakan saat Upacara Hari Pahlawan, Penuh Semangat!
-
Petugas Upacara Hari Pahlawan Apa Saja? Ini Susunan Resminya Menurut Kemensos
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Vingroup dan VinFast Bisa Jadi Inspirasi Asia Tenggara
-
Pertumbuhan Mobil Listrik Melambat, Toyota Maju-Mundur Soal Rencana Bikin Pabrik Baterai
-
MMKSI Resmikan Diler Mitsubishi Pertama di Garut, yang ke-171 di Indonesia
-
Hyundai Recall IONIQ 6 di Indonesia Karena Ditemukan Masalah pada Sistemn Pengisian Daya
-
Terpopuler: Maling Kendaraan Bersenjata Mainan Dihakimi Massa, Mobil Setara Harga Motor
-
4 Motor yang Mirip Vespa Mulai Rp20 Jutaan, Retro dan Stylish
-
Kenalan dengan PROTO BEV, Superbike Listrik Yamaha yang Kini Punya Suara
-
Dedi Mulyadi Ekspos Bahan BBM Jenis Baru: Bukan Lagi Limbah, Jerami Disulap Jadi 'Solar' Murah
-
Harga Rp150 Jutaan, Jarak Tempuh 525 KM, Wuling Binguo S Jadi Rajanya Mobil Murah?
-
Geely EX5 Catat Penjualan Global, Seberapa Laku di Indonesia ?