Suara.com - Pandemi Covid-19 memang membuat sejumlah bisnis mengalami penurunan pendapatan, salah satunya bisnis transportasi seperti taksi.
Kebijakan pemerintah yang membatasi mobilitas masyarakat membuat armada taksi tak laku lagi.
Hal ini membuat beberapa perusahaan taksi gulung tikar. Salah satunya Koperasi Taksi Ratchaphruek di Thailand.
Dilansir dari Autoblog, puluhan armada taksi di sana dibiarkan mangkrak begitu saja. Namun ada hal menarik dibalik penutupan bisnis taksi ini.
Seluruh armada taksi yang terparkir di pool terlihat kini menjadi kebun sayur raksasa.
Pemilik perusahaan menjadikan mobil sedan taksi ini sebagai lahan untuk menanam sayuran.
"Ini adalah pilihan terakhir kami. Mobil-mobil ini hanya terdiam di sini, jadi kami pikir kami akan menanam sayuran di atasnya," kata Pelaksana Koperasi Taksi Ratchaphruek, Thapakorn Assawalertkun.
Armada taksi yang terdiri dari sedan Toyota Camry model lama ini dipasangkan terpal plastik dengan bingkai bambu di bagian atap mobil.
Kemudian di atas terpal tersebut ditanami sejumlah sayuran seperti cabai, terong, dan zucchini.
Baca Juga: Dunia Berputar Nasib Berubah, Dahulu Bos Perusahaan Kini Jadi Supir Taksi Online
Tak sampai di situ saja. Ternyata ban taksi tersebut dimodifikasi untuk dijadikan akuarium darurat.
Ban tersebut diberikan terpal dan diisikan air lalu kemudian digunakan untuk habitat para katak.
Bisnis kebun sayur dan pengembangbiakan katak ini dipilih sebagai alternatif terakhir untuk meraih keuntungan.
Bahkan ada beberapa pengemudi yang ikuti menyumbangkan uangnya untuk memulai bisnis kebun sayur ini. Sungguh kreatif sekali nih!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
Terkini
-
Tak Kunjung Nongol di Indonesia, Pesaing MT-25 dari Honda Malah akan Discontinue, Apa Sebab?
-
Bukan Pajero Sport: Fortuner Dipaksa Discontinue Gara-Gara Kalah dari Mobil Satu Ini
-
7 Mobil Bekas Senyaman Mercy Harga Rp100 Jutaan yang Cocok untuk Pensiunan
-
Rekomendasi Bajaj untuk Kendaraan Pribadi, Berapa Harganya?
-
Vario Jadi Motor MotoGP, CBR Makin Sangar: Ini Dia Para Raja Modifikasi HMC 2025
-
5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
-
5 Motor Bekas Moge Murah untuk Pemula Penggemar Motor Besar, Mulai Rp30 Jutaan
-
10 Tipe Mobil Bekas dengan Mesin Handal, Cocok untuk Pasutri Baru dengan Budget Terbatas
-
Honda Bikers Day 2025 Rayakan Momen Kebersamaan Pecinta Sepeda Motor Honda
-
Rayakan Ulang Tahun ke-114, Benelli Motor Ungkap Capaian Positif 2025 di Indonesia