Suara.com - Kesan personal dari sebuah mobil bisa disimak dari cara pemilik melakukan modifikasi. Termasuk mendandaninya dengan kosmetik untuk tampilan eksterior.
Akan tetapi, langkah customizing atau modifikasi ini bisa membuat garansi pabrik gugur. Artinya, bila terjadi kerusakan, termasuk tabrakan, garansi dari produsen dinyatakan tidak berlaku lagi. Pasalnya, kondisi mobil bukan dalam keadaan standar atau istilahnya "bukan seperti bawaan pabrik".
Dikutip kantor berita Antara dari rilis resmi Mitsubishi di Indonesia, ini contoh melakukan ubahan atas New Mitsubishi Xpander tanpa merusak garansi.
Yaitu memanfaatkan paket aksesori resmi yang sudah disiapkan oleh Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI).
"Mitsubishi punya paket genuine accessories yang bisa didapat di Mitsubishi," jelas Rifat Sungkar, Brand Ambassador Mitsubishi Indonesia yang dikutip Senin (20/12/2021).
"Paket aksesoris yang disediakan sudah dibuat dengan perhitungan yang cermat untuk memenuhi kepentingan aerodinamika. Selain itu, garansi yang diberikan juga tidak akan hangus," tambahnya.
Untuk New Mitsubishi Xpander PT MMKSI menyediakan 14 jenis aksesori resmi antara lain:
Front Air Dam, Side Air Dam, Rear Air Dam, Taildgate Spoiler, Engine Hood Emblem, Side Visor, Fuel Lid Garnish, Side Body Moulding, Wheel Lock Nut, Muffler Cutter, Scuff Plate, Rubber Mat, Luggage Mat, Dashcam.
Baca Juga: Meski Harga Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Naik, Ada Paket Purna Jual Seru
Sedangkan pada New Mitsubishi Xpander Cross, PT MMKSI menyediakan 10 jenis aksesori resmi antara lain:
Side Visor, Fuel Lid Garnish, Fender Garnish, Wheel Lock Nut, Tailgate Garnish, Muffler Cutter, Scuff Plate, Rubber Mat, Luggage Tray, Dashcam.
Dengan menambahkan Front Air Dam, Side Air Dam, Rear Air Dam, dan Side Body Molding membuat tampilan New Mitsubishi Xpander terlihat lebih besar dan kokoh.
Lantas Engine Hood Emblem, Scuff Plate, Tailgate Garnish, Fuel Lid Garnish dan Fender Garnish membuat New Mitsubishi Xpander terlihat lebih mewah.
Eichiro Hamazaki, Director of Aftersales Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia menjelaskan bahwa belasan jenis aksesori ini telah disiapkan PT MMKSI dengan mempertimbangkan aspek aerodinamika hingga kualitas dan keamanan.
"Kami mendesain mobil ini dengan agresif, dan kami sudah meriset permintaan konsumen dan laporkan ke kantor pusat, dari situ mereka membuat desain yang sesuai dengan market Indonesia," papar Hamazaki-san.
Berita Terkait
-
Pinkflash Kosmetik Dari Mana? Ternyata Jual Kosmetik dengan Zat Berbahaya
-
Hati-Hati! Selain Pinkflash, Ini 23 Kosmetik Berbahaya yang Izinnya Dicabut BPOM
-
8 Bahan Berbahaya dalam Kosmetik Temuan BPOM: Dari Merkuri hingga Pewarna Karsinogenik
-
Cara Mudah Cek BPOM Kosmetik Pakai Barcode, Pastikan Produkmu Aman dan Asli!
-
5 Lipstik Nude Purbasari Andalan untuk Tampil Cantik Natural Setiap Hari
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Sporty Rp70 Jutaan: Tangguh, Aura Mewah, dan Ramah Buat Jalanan Kota
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik yang Bisa Jadi Genset, Andalan untuk Situasi Darurat
-
Jelang HBD 2025, Honda ADV160 Eksplore Keindahan Alam Jawa Barat
-
Berapa Harga Innova Diesel Bekas di Tahun 2025? MPV Keluarga yang Viral Banyak Dilirik
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik untuk Wanita: Desain Elegan, Fiturnya Bikin Berkendara Makin Nyaman
-
Rekomendasi Mobil Listrik Stylish untuk Ibu Muda
-
5 Mobil Listrik Bekas Rp100 Jutaan: Baterai Super Awet, Murah Biaya Perawatan
-
One3 Motoshop Buka Peluang Pebisnis Aftermartket di IMHAX 2025
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
2 Mobil Listrik yang Cocok untuk Perjalanan Bisnis Jarak Dekat, Pilih Kecil Gesit atau Muatan Besar?