Suara.com - Kesan personal dari sebuah mobil bisa disimak dari cara pemilik melakukan modifikasi. Termasuk mendandaninya dengan kosmetik untuk tampilan eksterior.
Akan tetapi, langkah customizing atau modifikasi ini bisa membuat garansi pabrik gugur. Artinya, bila terjadi kerusakan, termasuk tabrakan, garansi dari produsen dinyatakan tidak berlaku lagi. Pasalnya, kondisi mobil bukan dalam keadaan standar atau istilahnya "bukan seperti bawaan pabrik".
Dikutip kantor berita Antara dari rilis resmi Mitsubishi di Indonesia, ini contoh melakukan ubahan atas New Mitsubishi Xpander tanpa merusak garansi.
Yaitu memanfaatkan paket aksesori resmi yang sudah disiapkan oleh Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI).
"Mitsubishi punya paket genuine accessories yang bisa didapat di Mitsubishi," jelas Rifat Sungkar, Brand Ambassador Mitsubishi Indonesia yang dikutip Senin (20/12/2021).
"Paket aksesoris yang disediakan sudah dibuat dengan perhitungan yang cermat untuk memenuhi kepentingan aerodinamika. Selain itu, garansi yang diberikan juga tidak akan hangus," tambahnya.
Untuk New Mitsubishi Xpander PT MMKSI menyediakan 14 jenis aksesori resmi antara lain:
Front Air Dam, Side Air Dam, Rear Air Dam, Taildgate Spoiler, Engine Hood Emblem, Side Visor, Fuel Lid Garnish, Side Body Moulding, Wheel Lock Nut, Muffler Cutter, Scuff Plate, Rubber Mat, Luggage Mat, Dashcam.
Baca Juga: Meski Harga Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Naik, Ada Paket Purna Jual Seru
Sedangkan pada New Mitsubishi Xpander Cross, PT MMKSI menyediakan 10 jenis aksesori resmi antara lain:
Side Visor, Fuel Lid Garnish, Fender Garnish, Wheel Lock Nut, Tailgate Garnish, Muffler Cutter, Scuff Plate, Rubber Mat, Luggage Tray, Dashcam.
Dengan menambahkan Front Air Dam, Side Air Dam, Rear Air Dam, dan Side Body Molding membuat tampilan New Mitsubishi Xpander terlihat lebih besar dan kokoh.
Lantas Engine Hood Emblem, Scuff Plate, Tailgate Garnish, Fuel Lid Garnish dan Fender Garnish membuat New Mitsubishi Xpander terlihat lebih mewah.
Eichiro Hamazaki, Director of Aftersales Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia menjelaskan bahwa belasan jenis aksesori ini telah disiapkan PT MMKSI dengan mempertimbangkan aspek aerodinamika hingga kualitas dan keamanan.
"Kami mendesain mobil ini dengan agresif, dan kami sudah meriset permintaan konsumen dan laporkan ke kantor pusat, dari situ mereka membuat desain yang sesuai dengan market Indonesia," papar Hamazaki-san.
Berita Terkait
-
Misteri Toko Aksesori di dalam Terowongan Tua
-
Fokus pada Detail Kecil, MONTRA Siap Jadi Standar Baru Proteksi iPhone
-
Otoproject Rilis Aksesoris BYD Atto 1 Bikin Tampilan Makin Sporty
-
4 Pilihan Bedak Wardah untuk Menyesuaikan Kebutuhan dan Gaya Makeup
-
Kemitraan Strategis Lazada dan Bebelac: Garansi Susu Formula, Pastikan Keaslian Susu Pertumbuhan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari