Suara.com - Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers (Sumatera Selatan & Bengkulu) mengadakan beragam aktivitas guna mendukung kemajuan dunia pendidikan. Demikian berdasar rilis resmi sebagaimana diterima Suara.com.
Antara lain penandatanganan MoU DUDIKA (Dunia Usaha Dunia Industri dan Dunia Kerja) & SMK (Sekolah Menengah Kejuruan), juga Pelatihan GURU TBSM (Teknik Bisnis Sepeda Motor) dan Sosialisasi kurikulum SMK Binaan Yamaha Level 2, yang disesuaikan Kurikulum Industri terutama pada program studi TBSM.
Sebelumnya, telah diadakan kegiatan pelatihan guru Level 1, bersama Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers dan Dinas Pendidikan Bengkulu.
Kali ini kegiatan penandatanganan MOU dilakukan Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers dengan 15 SMK Binaan Yamaha, disaksikan Dinas Pendidikan Bengkulu melalui Kabid. SMK Dinas Pendidikan Bengkulu Drs. Buslan, M.Pd. M.Si.
"Pihak SMK harus serius dalam membangun komunikasi dan kerja sama antara SMK dan DUDIKA melalui kegiatan-kegiatan seperti yang dilakukan Yamaha agar mendukung mencapai tujuan dunia pendidikan yang selalu menciptakan Sumber Daya Manusia yang unggul dan siap bersaing di dunia kerja," papar Sulasman, S.Pd, Kepala SMK Negeri 2 Bengkulu.
"Ini wujud tanggung jawab Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers sebagai pelaku industri dalam mengembangkan pendidikan di Sumatera Selatan dan Indonesia. Diharapkan proses pembelajaran yang diberikan ini dapat menjadi motivasi bagi sekolah, guru dan siswa-siswi SMK dalam mempersiapkan diri untuk menjadi insan yang memiliki daya saing tinggi," ungkap Kurnia Akbar, Area Manager Dealer PT Thamrin Brothers.
Untuk materi yang diberikan saat pelatihan adalah perawatan berkala motor & troubleshooting, engine noise, Yamaha Diagnostic Tools analize (YDT), pemeriksaan sistem rem ABS dengan YDT, fitur Smart Key Sistem dan aplikasi Y-Connect.
Kemudian mempersiapkan peralatan dan ruang workshop yang memadai di SMK melalui kegiatan akselerasi Project SMK Binaan Yamaha dan Pengembangan Prodi TBSM.
Baca Juga: Yamaha Aerox R1M Raih "King of MAXI", Mari Kenalan dengan Modifikatornya
Berita Terkait
-
Mau Kirim 500 Ribu Pekerja ke Luar Negeri, Pemerintah Siapkan Anggaran hingga Rp25 T, Buat Apa Saja?
-
Suzuki Menggila! Setelah Satria Pro, Kini Siapkan Penantang Yamaha XMAX dan Honda Forza
-
Dulu Dicap Gagal, Kini Yamaha Byson 'Reborn' Jauh Lebih Bengis: Fiturnya Bikin Naksir Berat
-
Dua Resep Kunci Masa Depan Media Lokal dari BMS 2025: Inovasi Bisnis dan Relevansi Konten
-
Adu Spesifikasi NMAX vs AEROX Versi Listrik dari Yamaha
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Tengok Pajak Tahunan Innova Terbaru November 2025, Setara Harga Motor Matic?
-
7 Mobil MPV Bekas Paling Irit, Nyaman untuk Long Trip Antarkota
-
Cocok untuk Libur Nataru, Ini 5 Destinasi Wisata Ramah Mobil Bandung Lengkap dengan Link Google Maps
-
Investigasi Federal Oil Kembali Temukan Peredaran Oli Palsu Jenis Federal Matic
-
3 Pilihan SUV Hybrid Compact dengan Harga Terjangkau
-
7 Mobil SUV Bekas untuk Gaya Hidup Aktif Pekerja, Cek Harganya di Sini!
-
Tesla Putar Haluan, Mulai Coba Apple CarPlay Secara Rahasia
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Model Sedan untuk Gaya Hidup Elegan dan Berkelas
-
Suzuki Menggila! Setelah Satria Pro, Kini Siapkan Penantang Yamaha XMAX dan Honda Forza
-
RSV Luncurkan Helm Terbaru yang Didesain untuk Kebutuhan Harian