Suara.com - Motor injeksi kini banyak diproduksi dan dijual di pasaran karena memiliki perawatan dan pembakaran yang lebih baik dari teknologi karburator. Salah satu bagian dari sistem teknologi injeksi adalah throttle body. Lantas apa itu throttle body pada motor?
Throttle body adalah suatu komponen yang berfungsi sebagai saluran utama untuk mengatur jumlah udara yang masuk ketika mengoperasikan throttle valve melalui throttle grip. Diketahui throttle body memiliki beberapa sensor yaitu Throttle Position Sensor (TPS), Intake Air Temperature (IAT) sensor dan Manifold Absolute Pressure (MAP) sensor.
Throttle body menjadi bagian dari mesin kendaraan yang rawan terjadi kerusakan. Anda dapat mengetahui beberapa tanda terjadinya kerusakan pada throttle body sebagai berikut.
1. Mesin terasa lebih berat
Dilansir dari situs resmi Suzuki, mesin terasa lebih berat ini disebabkan adanya kotoran yang menumpuk sehingga membuatnya terhambat. Anda akan merasakan gas terasa lebih berat dan laju kendaraan terkesan lambat.
2. Mesin tidak bertenaga
Anda akan merasakan mesin tidak bertenaga meski telah memacu kendaraan ke dalam titik maksimal. Kondisi ini diperlukan pengecekan dan pembersihan throttle body.
3. Mesin macet dan BBM lebih cepat boros
BBM akan terlalu banyak masuk ke ruang bakar mesin apabila throttle body bermasalah. Kondisi ini menyebabkan motor kesulitan untuk berakselerasi, mesin bisa macet dan BBM juga akan semakin boros
Baca Juga: Kerennya Motor Konsep Harley-Davidson Garapan Mahasiswa, Desainnya Ciamik
Throttle Body Harus Dalam Keadaan Bersih
Throttle body menjadi bagian dari mesin yang harus dijaga dalam keadaan bersih. Apabila throttle body kotor maka kinerja mesin bisa saja menurun. Kotoran yang menumpuk akan menghambat udara dapat masuk ke dalam intake manifold.
Cara membersihkan throttle body dapat dilakukan dengan mengelapnya dengan kain dan cairan pembersih. Cairan pembersih disemprotkan ke kain dan dan usap throttle body hingga bersih.
Sangat tidak disarankan untuk menyemprotkan langsung cairan pembersih ke throttle body karena dapat menyebabkan karbon dan kotoran yang menempel dapat terdorong masuk ke intake manifold.
Jika Anda kesulitan untuk membersihkan throttle body secara langsung, maka disarankan untuk melakukan pembongkaran throttle body tanpa melepas soket sensor. Namun, lebih baik Anda melakukan pembersihan throttle body dengan menggunakan jasa service motor terdekat untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Nah itulah informasi seputar throttle body adalah komponen yang mengatur jumlah udara pada kendaraan bermotor. Pastikan komponen ini selalu dalam keadaan bersih untuk meningkatkan pengalaman berkendara Anda. Semoga bermanfaat!
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Terpopuler: 5 Mobil Sedan Toyota Bekas Terbaik Rp30 Jutaan, Cara Cek Pajak Kendaraan
-
Berakhirnya Insentif Mobil Listrik Dorong Pabrikan Segera Lakukan Produksi Dalam Negeri
-
Kapan Waktunya Ganti Karet Wiper? Ini Pertanda Waktunya Cari Baru
-
Motor Legendaris Suzuki Ini Kembali Jadi Primadona di Tahun 2025
-
Harga Beda Tipis, Mending BYD Atto 1 Baru atau Hyundai Ioniq 2019 Bekas?
-
5 Pilihan Mobil Sedan Toyota Bekas Rp30 Jutaan Masih Layak Pakai
-
Begini Cara Cek Pajak Kendaraan, Awal Tahun Siap-Siap Bayar
-
Diam-Diam Harga Chery J6T Sudah Naik Rp 20 Juta Setelah Insentif Mobil Listrik Berakhir
-
Kenapa Oli Mesin Mobil Mendadak Berwarna Seperti Kopi Susu?
-
Sepeda Listrik Perlu Dicas Setiap Hari? Ini 5 Pilihan yang Baterainya Awet