Suara.com - Seorang curhatan konsumen ketika hendak beli Honda PCX sempat viral di media sosial. Ia berbagi kisah dimana dirinya dipersulit saat hendak membeli Honda PCX.
Kisah ini dibagikan dalam sebuah unggahan akun Twitter @/txtfrombrand. Dalam unggahannya tersebut dijelaskan kronologi bagaimana konsumen merasa kesal dengan perlakuan dealer ketika hendak membeli Honda PCX.
Konsumen hendak membeli Honda PCX di sebuah dealer secara cash. Tetapi pihak tenaga penjual di dealer tersebut menolaknya dan menyarankan untuk kredit.
Padahal ia melihat kalau di dealer tersebut barangnya ready. Tenaga penjual menyebutkan kalau unit Honda PCX harus dibeli secara kredit. Bahkan tenaga penjual itu menyebut kalau sudah aturan dari Honda Pusat Jakarta.
Calon konsumen pun bingung dengan cara yang dilakukan tenaga penjual tersebut karena memaksa untuk kredit.
Viralnya curhatan calon pembeli Honda PCX ini membuat pihak Astra Motor Yogyakarta angkat bicara.
"Di wilayah Astra Motor Yogyakarta, kami pastikan tidak ada aturan yang mengharuskan/memaksa konsumen untuk melakukan pembelian sepeda motor secara kredit," ujar Christa Adhi Dharma, Corporate Communication Astra Motor Yogyakarta saat dihubungi Suara.com, Jumat (2/9/2022).
"Seluruh Dealer Honda bisa melayani pembelian cash dan kredit. Jadi tidak ada diskriminasi antara kedua jenis sistem pembayaran tersebut. Sistem pembayaran apakah cash atau kredit sesuai dengan kemauan konsumen," tambahnya.
Ia juga menyebutkan kalau di Yogyakarta belum menemukan kasus seperti curhatan yang viral di media sosial tersebut.
Lalu, bagaimana kalau ada salah satu dealer yang tidak mau melayani atau mempersulit konsumen dalam pembelian secara cash?
Christa menambahkan jika konsumen menemui hal tersebut bisa melaporkan ke Honda Customer Care.
"Jika ada konsumen yg merasa dirugikan atau menemukan kejadian seperti itu, monggo bisa disampaikan/diadukan ke Contact Center kami," pungkasnya.
Untuk melaporkan ke Honda Customer Care sendiri bisa melalui telepon ke 1 500 989, atau SMS ke 0811 9500 989.
Berita Terkait
-
Cara Gerombolan Pria Copot Ban dari Pelek Motor Bikin Publik Heran, Manfaatkan Standar Tengah Honda PCX
-
Asyik! Pengguna Honda PCX Dapat Hak Istimewa Jika Berkunjung di Mall Yogyakarta Ini, Tak Perlu Lagi Bayar Parkir
-
Pemotor Honda PCX Ini Beri Sindiran Keras untuk Pengguna Jalan, Tulisan di Pelat Nomor Jadi Sorotan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Wuling Darion Bukukan Ribuan Unit Sejak Dirilis, Varian EV Dominasi Pemesanan
-
Bujet Terbatas? Ini 5 Mobil Bekas Sedan Rp20 Jutaan yang Nyaman dan Tetap Stylish
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Rp50 jutaan Untuk Mobil Pertama Mahasiswa
-
Motul Berikan Paket Perawatan Premium Setiap Pembelian Mobil Bekas
-
3 Rekomendasi Mobil Kijang Rp 20 Jutaan yang Masih Layak Pakai di Tahun 2025
-
5 Rekomendasi Motor Cruiser 250cc, Tampilan Gagah Rasa Moge
-
BullAES Buktikan Sistem Pencahayaan Kendaraan Bukan Sekedar Pelengkap
-
LEPAS L8 Turut Diboyong ke GJAW 2025, Tawarkan Standar Baru di Dunia Otomotif Indonesia