Suara.com - Perusahaan pembiayaan kendaraan, PT Adira Dinamika Multi Finance (Adira Finance) mengajak komunitas motor melakukan jelajah atau touring bersama dari kota Yogyakarta menuju Desa Karanganyar, Magelang dalam agenda bertajuk Festival Kreatif Lokal 2022.
Diikuti puluhan riders, kegiatan ini sekaligus menjadi bagian dari momentum pemberian predikat kepada Desa Karanganyar sebagai Desa Wisata Ramah Berkendara yang dilakukan secara simbolis melalui peresmian landmark desa.
Bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI), program ini bertujuan untuk mendukung pariwisata, kearifan lokal dan UMKM ekonomi kreatif sehingga dapat mendorong kemajuan perekonomian Indonesia.
Program tersebut meliputi kegiatan literasi dan pendampingan UMKM bertajuk Desa Wisata Kreatif, dan Jelajah Desa Wisata Ramah Berkendara serta Festival Pasar Rakyat.
“Kami berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan pariwisata dan ekonomi kreatif di desa wisata, salah satunya Desa Karanganyar Magelang, melalui kolaborasi dengan Kemenparekraf menyelenggarakan Festival Kreatif Lokal,” ungkap Niko Kurniawan, Direktur Penjualan, Pelayanan, dan Distribusi Adira Finance saat meresmikan landmark Desa Wisata Ramah Berkendara.
Desa Karanganyar dipilih sebagai salah satu Desa Wisata Ramah Berkendara karena telah memenuhi kriteria pendukung yang meliputi infrastruktur seperti jalanan beraspal, penerangan lalu lintas, stasiun pengisian bahan bakar, dan bengkel otomotif.
Ada juga sumber daya manusia termasuk pelaku ekonomi kreatif, pengelola dan pemandu wisata; serta ekosistem pariwisata yaitu tempat wisata, akomodasi, ataupun fasilitas lainnya.
Selain itu, Desa Karanganyar juga memiliki beragam destinasi wisata yang menarik seperti menikmati pesona fajar di Puthuk Setumbu dengan Tour Sunrise Karanganyar, berfoto di rumah warna-warni Nepal Van Java, hingga menikmati damainya pemandangan sawah dengan berkeliling desa wisata menggunakan mobil atau motor.
Penyelenggaraan Festival Kreatif Lokal 2022 ini turut didukung oleh berbagai pihak, baik dari pemerintah maupun swasta, seperti Kemenparekraf RI, Zurich Indonesia, Adira Finance Syariah, termasuk sinergi dengan grup yaitu MUFG, dan Bank Danamon.
Baca Juga: Akhirnya Geng Motor Artis paling Popular : The Prediksi Goes To USA
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
4 MPV Bekas Alternatif Avanza di Bawah Rp90 Juta yang Kuat Nanjak dan Irit Biaya Perawatan
-
Tekanan Fiskal Semakin Berat, Kemenperin Tak Lagi Ngotot Minta Insentif Otomotif
-
Motor Apa Saja yang Boros Bensin? Kenali Penyebab dan Daftar Modelnya
-
Tembus 250 Ribu Unit, Penjualan Xiaomi SU7 Ungguli Tesla Model 3 Sepanjang 2025
-
Suzuki Jawab Rencana Peluncuran Motor Listrik di Indonesia
-
Adu Mobil Seharga NMax tapi Muat 8 Penumpang: Pilih Mitsubishi Maven atau Suzuki APV?
-
5 Motor Bebek 150cc Terkencang di Pasaran, Segini Beda Harga Baru vs Bekas
-
Baterai Solid-State: Evolusi Sempurna untuk Motor Listrik atau Masih Penuh Celah?
-
Apakah Aman Beli Motor Bekas Tarikan Leasing? Ini Penjelasannya agar Tak Keliru
-
3 Cara Aman Tidur di Mobil Saat Perjalanan Jauh: Solusi Tubuh Bugar Tanpa Masuk Angin