Suara.com - All-New Toyota Prius, Porsche 911 Dakar, ganti oli mesin, CiKoMa, komparasi, Yamaha XMAX Connected, kendaraan seken, dan pentingnya perawatan mesin mobil menjadi highlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com hari ini.
Toyota Motor Corporation telah mengumumkan kehadiran mobil hybrid terbarunya, All-New Toyota Prius generasi kelima. Selain mengalami perubahan desain dari generasi ke generasi, ada hal tak kalah seru. Yaitu muncul dalam dua varian tenaga baterai pendorong tenaga dari mesin konvensional.
Masih tentang mobil baru, Porsche AG melahirkan produk seru. Sportcar perdana yang siap mengarung ganasnya trek gurun pasir. Diberi nama Porsche 911 Dakar, inspirasinya adalah kemenangan tim Porsche saat berlaga di kejuaraan trek ganas antarnegara: Paris-Dakar Rally 1984.
Cikal bakal dari tunggangan reli, kendaraan dua pintu ini telah diuji di berbagai gurun Afrika, serta dibawa ke lingkaran Kutub Utara untuk pengujian. Jelas performanya dahsyat.
Kini tentang teknologi, Honda menciptakan kendaraan bagi mereka yang merasa tidak pawai menyetir atau malahan tidak bisa mengemudi. Disebut sebagai CiKoMa, inilah wujud aplikasi teknologi seru.
Selanjutnya adalah tips tentang memilih sepeda motor Yamaha XMAX . Ingin versi terbaru atau yang seken atau second hand, masing-masing memiliki kisaran harga yang bisa diselaraskan budget.
Dan sebagai penutup adalah ajakan rutin mengganti oli mesin mobil kesayangan. Sekali dua kali terlambat mungkin bisa dimengerti. Akan tetapi bila menjadi kebiasaan, simak kerugian yang bakal dialami.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat beraktivitas, patuhi selalu peraturan lalu-lintas, dan jangan abaikan protokol kesehatan.
1. Inspirasi Kemenangan Mengarungi Gurun Pasir, Lahir Porsche 911 Dakar
Dalam gelaran Los Angeles Auto Show, Amerika Serikat atau LAAS 2022 esok hari waktu setempat (16/11/2022), Porsche siap menghadirkan sebuah kejutan. Yaitu sportcar pertama yang sanggup melahap gurun pasir.
Dikutip dari CarExpert Australia, model ini dinamakan Porsche 911 Dakar. Inspirasinya adalah prestasi Porsche saat memenangkan Paris-Dakar Rally 1984.
2. All-New Toyota Prius Generasi Kelima Meluncur, Tersedia dalam Dua Versi Hybrid dan Tampilkan Transformasi Desain
All-New Toyota Prius generasi kelima diperkenalkan perdana secara global pada Rabu (16/11/2022). Model tahun terbaru dari Prius ini hadir dalam dua versi mesin. Yaitu Hybrid Electric Vehicle (HEV) serta Plug-in Hybrid (PHEV).
Dikutip kantor berita Antara dari laman resmi Toyota Global, All-New Toyota Prius versi HEV akan meluncur ke pasar mulai akhir tahun ini. Sementara All-New Toyota Prius versi PHEV bakal hadir sekitar musim semi 2023.
Berita Terkait
-
Bukan Mobil Premium, Tunggangan Anak Menkeu Purbaya Beda Dari yang Lain
-
Bikers Asal Makassar Pilih Naik Yamaha XMAX Tunaikan Ibadah Umrah ke Tanah Suci
-
Cuma Rp46 Juta! Ini 5 Keunggulan QJMOTOR Fort 250 CBS, Skutik Adventure Murah Pesaing XMAX
-
QJMOTOR Lengkapi Varian Skutik Petualang 250 cc, 'Goyang' Dominasi Yamaha XMAX
-
Pesaing XMAX Muncul untuk Atasi Lelah Pecinta Touring, Bawa Fitur Kamera dan Windshield Elektrik
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5
-
Penjualan Sepeda Motor di Luar Pulau Jawa Jadi Penyelamat Industri Otomotif Nasional
-
5 Motor Yamaha Paling Irit BBM, Cocok untuk Harian dan Dompet Aman
-
Korupsi Haji Bersama Gus Yaqut, Isi Garasi Gus Alex Cuma Ada Mobil MPV Murah dan Motor Sejuta Umat
-
Jadi Tersangka Korupsi Haji, Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren usai Menjabat