Suara.com - Multipurpose Electric Vehicle ITS (MEvITS) adalah karya sivitas akademika Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. Baru saja meluncur pada Minggu (27/11/2022), kendaraan masuk kategori mobil listrik serbaguna.
Peluncurannya dilangsungkan bersamaan perhelatan tahunan temu alumni Teknik Mesin ITS yang bertajuk "Pulang Bengkel". Peluncuran disaksikan alumni Teknik Mesin dari berbagai angkatan.
Dikutip dari kantor berita Antara, Ketua Tim Pengembangan MEvITS Prof. Harus Laksana Guntur di Surabaya, Jawa Timur, Minggu menyatakan MEvITS diciptakan sebagai mobil penumpang, serta pengangkut barang.
"MEvITS ini adalah produk yang dirancang dan dikembangkan sepenuhnya oleh ITS. Bekerja sama dengan beberapa start up ITS, MEvITS menjadi suatu mobil listrik berkonsep pickup yang tangguh, hemat energi, elegan serta stylish," tuturnya.
Mobil listrik itu mampu menempuh jarak hingga 200 km dan memiliki kecepatan maksimum 100 km per jam.
"Agar harganya terjangkau, kami berusaha berinovasi agar mobil tidak membutuhkan daya tak terlalu besar," jelas Prof Harus Laksana Guntur.
"Mobil dengan daya 20 kWh ini masih akan terus dilakukan penyempurnaan. Dengan semangat real innovation, kami berharap mobil ini dapat menjadi terobosan yang berguna bagi masyarakat," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Plus Minus Mobil Listrik Polytron G3: Sewa Baterai vs Beli Langsung, Mana yang Lebih Untung?
-
Segini Harga Mobil BYD Terbaru Oktober 2025, Mulai Rp195 Jutaan
-
3 Kasus Viral Xiaomi SU7 Tahun Ini: Kecelakaan Terakhir Buat Pengemudi Tewas Terbakar
-
Harga Mobil Listrik Bisa Terjangkau dan Dimiliki Banyak Orang, Ini Gebrakan VinFast
-
Wow! Irfan Hakim Dapat Mobil "Alphard Killer" dari Raffi Ahmad, Intip Plus Minusnya
Terpopuler
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Daftar HP Xiaomi yang Terima Update HyperOS 3 di Oktober 2025, Lengkap Redmi dan POCO
- Sosok Timothy Anugerah, Mahasiswa Unud yang Meninggal Dunia dan Kisahnya Jadi Korban Bullying
- 7 Fakta Nusakambangan, Penjara di Jawa Tengah yang Dihuni Ammar Zoni: Dijuluki Pulau Kematian
Pilihan
-
Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-23 Ketiban Sial!
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
Terkini
-
5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
-
TIGGO 9 Buktikan Keamanan Ekstrem ala Taichi di Chery Brand User Summit 2025
-
Terpopuler: Mobil Keluarga Rp60 Juta, Pembully Mahasiswa Unud Kena Batunya
-
5 Motor Alternatif Yamaha NMax dan Honda PCX: Cocok untuk Penyuka Motor Mewah
-
Mobil Bekas Rp100 Juta: Mesin Perkasa, Cocok untuk Tanjakan
-
Berapa Harga Subaru Impianmu? Cek Daftar Harga Lengkap Oktober 2025 dan Keunggulannya
-
Plus Minus Mobil Listrik Polytron G3: Sewa Baterai vs Beli Langsung, Mana yang Lebih Untung?
-
Segini Harga Mobil BYD Terbaru Oktober 2025, Mulai Rp195 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Keluarga Seharga NMax yang Jarang Rewel
-
5 Rekomendasi Oli yang Bagus untuk Honda Scoopy, Performa Makin Maksimal