Suara.com - Yamaha YZR-M1, launching, MotoGP, All-New Hyundai Kona, Honda Civic, Presiden RI Joko Widodo, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Rantis Maung, Jeremy Renner, dan kendaraan penyingkir salju atau snowplow menjadi highlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com pagi ini.
Aktor Jeremy Renner, pemeran Hawkeye dalam The Avengers mulai kembali pulih kesehatannya usai dirawat di rumah sakit akibat kecelakaan tertabrak kendaraan penyingkir salju atau snowplow. Kejadian kendaraan dan salju ini juga dialami pereli kenamaan Amerika Serikat, Ken Block. Sayangnya ia kini tiada.
Lanjut ke produk baru, Hyundai baru saja meluncurkan All-New Hyundai Kona untuk pasar domestik. Serunya, ada pilihan mesin hybrid, dan tahun depan akan digarap versi listrik murni.
Selanjutnya, tentang persiapan Yamaha di MotoGP. Selain menggandeng dua ridernya untuk ikut dalam seremoni peresmian Monster Energy Yamaha MotoGP, jangan lupa simak penampilan seksi dari Yamaha YZR-M1 dengan livery baru.
Masih soal produk baru, Presiden RI Joko Widodo baru saja meresmikan Rantis Maung. Sebelum seremoni pecah kendi dan tandatangan, Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengemudikan sendiri Rantis Maung dan mengawal Presiden memeriksa pasukan serta menjajal kemampuan kendaraan taktis itu.
Dan sebagai pemungkas, jangan ketinggalan untuk menyaksikan Honda Civic edisi perdana yang tengah dipamerkan di Dreams Cafe di Jakarta. Seru, inilah kendaraan andalan Honda berusia lanjut yang terus memancarkan pesona.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat beraktivitas dan jangan lupa patuhi peraturan lalu-lintas, serta protokol kesehatan.
1. Dampingi Presiden RI Meninjau Alutsista, Menhan Prabowo Subianto Kemudikan Langsung Rantis Maung
Di acara Rapat Pimpinan Kementerian Pertahanan atau Rapim Kemhan 2023, digelar pameran alat utama sistem persenjataan (alutsista) dan Presiden RI Joko Widodo hadir untuk meninjau.
Baca Juga: Kendaraan Taktis Maung Buatan PT Pindad Akan Hadir dalam Versi Listrik pada 2024
Dikutip dari kantor berita Antara, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto langsung berada di balik kemudi kendaraan untuk mendampingi Presiden RI Joko Widodo berkeliling di Halaman Kompleks Kementerian Pertahanan (Kemhan) 2023, Jakarta, Rabu (12/1/2023).
2. Bantu Mobil Keluarga dan Tertabrak Kendaraan Penyingkir Salju, Kondisi Jeremy Renner Mulai Pulih
Aktor Jeremy Renner yang berperan sebagai Hawkeye alias Clint Barton, anggota Marvel Cinematic Universe selama lebih dari satu dekade, mengalami kecelakaan pada 1 Januari 2023 saat mencoba membantu mengeluarkan mobil anggota keluarga tertimbun salju.
Dikutip dari kantor berita Antara, ia tertabrak peralatan berat kendaraan penyingkir salju atau snowplow. Yaitu PistenBully atau Sno-Cat berbobot sekira 6.500 kg.
Tag
Berita Terkait
-
Jadul tapi Layak Dicinta: Ini 6 Mobil Tua Ganteng Harga Under Rp40 Juta Cocok untuk Penyuka Retro
-
Penyebab Civic Ringsek di Bundaran HI, Polisi Ungkap Dugaan Pengemudi Muda Tak Fokus
-
Tak Punya SIM, Pengemudi Civic Hantam Separator dan Bus TransJakarta di Bundaran HI
-
3 Pilihan Mobil Lawas Bergaya Kalcer yang Cocok untuk Anak Kuliahan
-
Harga Selisih 30 Juta Lebih Murah dari Ayla, Simak 4 Fakta Honda Civic Genio Bekas: Berapa Pajaknya?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Bajaj Maxride Perkuat Ekonomi Sosial Lewat Kolaborasi Pengemudi di Yogyakarta
-
Ganti Oli Motor Berapa Bulan Sekali? Jangan Sampai Salah Jadwal
-
Mitsubishi Mulai Produksi Nissan Navara dan Rogue PHEV untuk Pasar Global
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Mobil Keluarga Kecil untuk Mudik: Irit, Nyaman, dan Kuat Nanjak, Nggak Sampai 100 Jutaan
-
Siap-siap Kendaraan Menunggak Pajak Bakal Dapat 'Surat Cinta' dari Bapenda
-
Kecil-Kecil Cabe Rawit, Harga Mobil Honda Ini Setara 2 Unit Alphard! Kok Bisa?
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Murah Tahun Muda Selain Avanza dan Xenia, Ini Opsinya!
-
Bak Bumi dan Langit, Perbandingan Sanksi Lawan Arah di Indonesia dan Malaysia Lengkap dengan Denda
-
7 Rekomendasi Mobil Amerika Murah dan Awet: Harga ala Agya Sensasi Rasa Eropa