Suara.com - Nama Valentino Rossi dengan MotoGP seakan tidak pernah bisa terpisahkan. Bahkan tidak sedikit penggemar yang menginginkan pembalap berjuluk 'The Doctors' tersebut untuk kembali ke lintasan balap.
Belakangan Valentino Rossi memang santer dikabarkan akan kembali ke MotoGP sebagai 'Wildcard'. Namun kabar itu dibantah oleh pembalap asal Italia tersebut.
"Kembali (ke MotoGP) sebagai wildcard? Saya melihatnya sangat mustahil, paling banter saya bisa kembali sebagai komentator. Saya ingin melakukannya, terutama untuk Sprint Races dengan Sanchio dan Meda, itu akan sangat menyenangkan dari sudut pandang saya," ujar Valentino Rossi dalam wawancara dengan Mowmag, Selasa (31/10/2023).
Ia menegaskan, kehadirannya dalam beberapa balapan bukan untuk menjadi wildcard. Namun, pembalap asal Italia mengaku senang melihat langsung balapan dari pinggir lintasan.
Valentino Rossi pun mengaku akan merasa sangat senang jika dirinya terlibat di MotoGP bukan sebagai pembalap, melainkan sebagai komentator.
"Berkomentar akan tetap menjadi komitmen besar bagi saya, sebuah pekerjaan besar. Tapi sesekali saya akan melakukannya dengan senang hati, itu selalu terlambat," papar Rossi.
Diketahui, Rossi sudah pensiun dari MotoGP pada tahun 2021. Namun dirinya masih kerap terlihat saat balapan MotoGP berlangsung.
Kehadiran Rossi tentu saja bukan tanapa alasan, Valentino Rossi memiliki murid yang masih balapan di kelas utama di bawah naungan VR46.
Sebut saja Francesco Bagnaia, Luca Marini, Marco Bezzecchi, dan Franco Morbidelli merupakan para pembalap yang menjadi didikan Valentino Rossi.
Baca Juga: Formula E dan WSBK Coret Indonesia dari Kalender Balap, Bagaimana dengan MotoGP?
Berita Terkait
-
Re-Export Kargo MotoGP Mandalika 2023 Berjalan Sukses, Logistik 600 Ton Dikirim Lewat Laut dan Udara
-
Hasil MotoGP Thailand 2023 dan Klasemen Pembalap: Jorge Martin Juara, Francesco Bagnaia Masih di Puncak
-
Kualifikasi MotoGP Thailand 2023: Jorge Martin Raih Pole Position Keempat Musim Ini
-
eBay X Mooney VR46 Racing Team Siap Tampil di EICMA 2023, Pamerkan Tunggangan Valentino Rossi
-
Formula E dan WSBK Coret Indonesia dari Kalender Balap, Bagaimana dengan MotoGP?
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Rp50 Jutaan buat Ibu-Ibu Antar Jemput Anak Sekolah
-
Tampil di GJAW 2025, Harga Jaecoo J5 EV Masih di bawah Rp 250 Juta
-
7 Pilihan Motor Matic Irit dengan Pajak Murah Sesuai Gaji Guru
-
Bukan Cuma Motornya, 4 'Seragam' Resmi ADV160 Ini Bikin Ganteng di Jalan