Suara.com - Pembalap Indonesia, Veda Ega Pratama terpilih Dorna Sports untuk mengikuti ajang balap motor di Eropa, Red Bull MotoGP Rookies 2024.
Dilansir dari Antara, Vega bersama pembalap Thailand Jakkreephat Phuettisan akan turun pada kompetisi balap tersebut.
“Pembalap Indonesia dan Thailand akan menapak perjalanan menuju MotoGP sebagai pembalap pilihan Dorna di kategori Rookies. Mereka adalah Veda Ega Pratama dan Jakkreephat Phuettisan. Keduanya akan berlaga di Red Bull MotoGP Rookies Cup musim depan,” demikian dikutip kantor berita Antara.
Dengan terpilihnya pembalap asal Gunungkidul tersebut, ia akan bermain selama satu musim di Eropa.
Dan tentunya, ia akan menggunakan motor dengan spesifikasi lebih garang yakni KTM RC 250 R 4-tak. Motor ini juga dipakai oleh para pembalap yang berlaga di Moto3.
KTM RC 250 R 4-tak ini menggunakan mesin silinder tunggal berpendingan cairan DOHC berkapasitas 250 cc. Dengan mesin tersebut, motor ini mampu memuntahkan tenaga hingga 49,6 dk dengan torsi 28 Nm.
Motor ini dapat melaju dari titik nol hingga 100 kilometer per jam dalam waktu kurang dari tiga detik. Lalu mencapai kecepatan tertinggi hingga 235 kpj.
KTM RC 250 R ini menggunakan sistem pengereman Brembo yang pada pbagian depan terdapat dua baja cakram dengan dikendalikan oleh piston ganda. Serta pada bagian belakang ada satu cakram.
Suspensi pada motor ini menggunakan sistem upside down di bagian depan, dan monoshock di bagian belakang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Sensasi Jelajah Keindahan Lombok Bersama New Honda ADV160
-
Update Harga Mobil Honda Oktober 2025: Dari Brio hingga CR-V
-
Apakah Bensin untuk Tunggangan Pembalap MotoGP Sama dengan Motor Harian?
-
Pilihan Mobil Bekas 50 Jutaan di Surabaya, Bikin Kantong Aman!
-
8 Shio Ini Berpotensi Besar Wujudkan Mobil Baru di Oktober 2025, Siapkan Dirimu
-
Mandalika Membara, 5 Bocah Ajaib AHRT Siap Bikin Merah Putih Berjaya
-
Alphard Bekas Makin Ganas, Harganya Bikin Gak Tahan! Ini 5 Fakta Kenapa Kamu Mesti Beli Sekarang
-
Dari Sekolah Balap ke Panggung Dunia, Pebalap AHRS Curi Perhatian MotoGP Mandalika
-
Update Terbaru! Daftar Harga Mobil Mitsubishi Oktober 2025, Mulai dari Destinator hingga Pajero
-
Innova Pedangdut Cantika Davinca Remuk, Hindari Motor 'Siluman' Berujung Ngerusuk Rumah