Suara.com - Rasa kantuk alias mengantuk atau ngantuk adalah hal yang bisa terjadi saat biker menjalani puasa Ramadan. Bagi sebagian orang, bulan suci ini mengubah beberapa kebiasaan hidup untuk sementara waktu.
Antara lain pola tidur, karena harus bangun lebih awal untuk makan sahur. Bagi yang belum terbiasa, bisa jadi akan mengantuk untuk memulai aktivitas sehari-hari di jam-jam berikutnya.
Dikutip dari rilis resmi PT Wahana Makmur Sejati, main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Jakarta-Tangerang, jika seseorang yang belum terbiasa menghadapi perubahan jam bangun, bersantap, dan beraktivitas, bisa terjadi suatu risiko. Yaitu kondisi membahayakan diri sendiri mau pun orang-orang yang berada di sekitarnya.
"Meski menjalankan ibadah puasa, kita harus tetap mengedepankan #Cari_Aman bila mengendarai sepeda motor. Ini bisa dimulai dari diri kita sendiri. Yaitu sebaiknya dalam kondisi prima dan fokus penuh saat berada di jalan, jelas Agus Sani, Head of Safety Riding Promotion PT Wahana Makmur Sejati (WMS), sebagaimana dikutip Suara.com.
Berikut adalah tips menghilangkan rasa kantuk saat berkendara motor di bulan Ramadan yang dibagikan Agus Sani. Badan tetap bugar serta tetap fokus dengan aktivitas berkendara menjadi tujuan utama.
Tips lengkap mencegah ngantuk saat bermotor bulan Ramadan:
Istirahat cukup adalah kunci
- Meski jam tidur dan bangun bergeser karena harus makan sahur, tetap pastikan istirahat yang cukup sebelum melakukan perjalanan.
- "Tidur minimal 7–8 jam per hari dapat membantu menjaga tubuh tetap bugar dan terhindar dari rasa kantuk," jelas Agus Sani.
Melakukan pemanasan tubuh
- Gerakan-gerakan ringan atau pemanasan tubuh yang biasa disebut stretching sebelum berkendara mampu meminimalkan risiko kecelakaan di jalan.
- "Gerakan-gerakan ringan, seperti merenggangkan tangan, dapat meningkatkan kadar oksigen dalam darah menuju ke otak sehingga kita bisa lebih konsentrasi. Aliran darah pun makin lancar sehingga refleks saat berkendara lebih baik," saran Agus Sani.
Lihat peta perjalanan digital
Baca Juga: PT AHM Terapkan Program Standar Operasional NOS, PT WMS Konsisten Hadirkan Ini
- Sebelum memulai perjalanan, ada baiknya melihat peta perjalanan digital. Peta perjalanan digital biasanya menyajikan kondisi lalu-lintas secara real time. Dengan begitu, perjalanan akan makin efisien.
Tidak memaksakan jalan bila mata berat
- Bila rasa kantuk tak tertahan, istirahatlah sejenak sekitar 10–15 menit.
- "Dengan catatan tidak dilakukan di pinggir jalan. Tepikan motor di tempat-tempat seperti halaman parkir convenience store, masjid dan sebagainya," kata Agus Sani.
- Kemudian lakukan kembali berbagai gerakan ringan untuk memastikan anggota tubuh berfungsi dengan baik.
Periksa kelayakan tunggangan
- Selain stretching dan istirahat, jangan lupa lakukan pengecekan motor Honda kesayangan sebelum berkendara.
- Pastikan kondisi sepeda motor prima, dan pengecekan detail bisa dilakukan di bengkel AHASS terdekat dan booking service bisa melalui Aplikasi Wahana Honda (Wanda).
Berita Terkait
-
Ramadan 2026 Berapa Minggu Lagi? Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa 18 Februari
-
Kurang atau Kebanyakan Tidur Bisa Tingkatkan Risiko Serangan Jantung, Begini Penjelasan Ahli
-
Penyebab Rasa Kantuk Berlebihan dan Cara Mengatasinya
-
Hati-hati Pola Tidur Berantakan! Ini Dampaknya pada Otak, Emosi, dan Kesehatan Fisik
-
6 Jurus Jitu Kembalikan Pola Tidur Setelah Libur Lebaran, Dijamin Produktif!
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Sebanyak 1000 Unit Chery Tiggo Cross CSH Hybrid Diserahkan ke Konsumen
-
5 Jas Hujan Anti Rembes Rp100 Ribuan: Cocok untuk Pekerja dan Anak Muda
-
3 Mobil Keluarga yang Rangkap Jabatan: 80 Jutaan, Tak Cuma Buat Jalan tapi Bisa Jadi Penghasil Cuan
-
Fakta Unik BMW 2002 Hamish Daud: Mobil Klasik Kakek Buyut 3 Series yang Melegenda
-
Restomod Ekstrem Civic Nouva EF9 'AeroFlux' dengan Hand Painting di IDEXII 2025
-
3 Pikap Bekas Alternatif Gran Max: Mulai 50 Jutaan, Cocok Buat Usaha
-
Mobil Bekas 150 Jutaan Cocok untuk Bapak-Bapak Pensiunan: Dari yang Nyaman hingga Muat Banyak
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik dengan Jarak Tempuh 500 km di Indonesia
-
Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
-
6 Jurus Anti Celaka Berkendara Motor untuk Taklukan Hujan Deras, Bikers Wajib Tahu