Suara.com - PT Astra Honda Motor (AHM) mengungkapkan saat ini masih fokus untuk menawarkan motor listrik dan motor bensin ketimbang menghadirkan motor hybrid.
Meski demikian, perusahaan berlogo sayap mengepak ini tidak menutup peluang untuk memasarkan motor hybrid jika memang ada permintaan dari konsumen.
"Tergantung kebutuhan konsumen saja. Tapi sekarang ini kan kita masih tawarkan dua pilihan, ada ICE dan ada motor listrik," ujar Thomas Wijaya, Executive Vice President PT AHM, di sela peluncuran All New Honda BeAT, di Cikarang, Selasa (4/6/2024).
Thomas menambahkan, hybird itu sebenarnya fungsinya atau teknologinya berbeda kalau berbicara di sepeda motor. Karena dengan keterbatasan ruang tentu teknologi hybrid-nya berbeda.
Hybrid untuk sepeda motor rasaanya butuh pengembangan lebih lanjut. Karena memang berbeda dengan di roda empat.
"Kita pernah punya PCX hybird. Tapi ternyata fungsi dan kebutuhannya masih perlu kita develop lebih lanjut," jelas Thomas.
Berbeda dengan AHM, Yamaha saat ini justru lebih gencar untuk memasarkan motor hybrid untuk pasar Indonesia. Setidaknya perusahaan berlogo garpu tala tersebut sudah merilis dua produk motor hybrid, yakni Fazzio dan Filano.
Di luar produk hybrid yang ditawarkan, Yamaha juga tengah melakukan riset untuk mengembangkan motor listrik Yamaha E01 sebagai penantang motor listrik Honda.
Berita Terkait
-
Konsumen Keluhkan Inden Honda Stylo 160, AHM Minta Maaf...
-
Bukan Hanya Mobil Honda dan Mazda, Skandal Uji Emisi Juga Menyeret Nama Besar Yamaha
-
Nissan Berhenti Kembangkan Mesin Bensin, Fokus pada Kendaraan Listrik
-
Beda dengan Model Sebelumnya, AHM Ternyata Pangkas Bobot All New Honda BeAT
-
Skandal dan Skandal, Pemerintah Jepang Gerebek Kantor Toyota, Mazda, Honda, Yamaha dan Suzuki
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
ACC Luncurkan Mobile Branch Berbasis Hilux Rangga Tingkatkan Pembiayaan di Tahun 2026
-
60 Juta Emang Dapet? Intip Harga Avanza Bekas Tahun ke Tahun Lengkap dengan Taksiran Pajak
-
Keluarga Baru Pilih Ayla atau Rocky? Simak Dulu Harga Mobil Daihatsu November 2025
-
Oli Motor Apa yang Cocok untuk Honda Scoopy? Ini Rekomendasinya
-
Capek Merasa Risau dengan Mutu BBM? Intip Dulu Daftar Harga Mobil BYD November 2025
-
Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta yang Bikin Anti Minder
-
Apa Bedanya SUV vs MPV? Ini 5 Rekomendasi Mobil 3 Baris untuk Keluarga Harga Rp100 Jutaan
-
BAIC Tambah Jaringan Dealer Nasional dengan Peresmian Dealer ke-15 di Jakarta Barat
-
Bingung Beli Pelumas Mesin? Ini 10 Rekomendasi Oli Motor untuk Honda Vario 160
-
3 Rekomendasi Mobil Keluarga Rp100 Jutaan yang Irit dan Aman Pakai BBM Oktan Rendah