Suara.com - Konferensi Pengembang Dunia (WWDC) Apple tahunan selalu menghadirkan berita besar bagi para penggemar teknologi. Tahun ini, pembaruan iOS menjanjikan kustomisasi lebih luas, panggilan telepon dengan gaya T9, dan pesan RCS.
Namun, bisa dibilang, pengumuman terbesar dari acara tersebut adalah bagaimana Apple sedang berupaya mengintegrasikan AI ke dalam perangkat terbarunya, dengan pengungkapan "Apple Intelligence" mereka yang dikemas ulang dan diberi merek baru.
Namun, tidak semua orang terkesan - terutama Elon Musk, yang melalui platform media sosialnya X, mengungkapkan kekecewaannya. Selain melempar beberapa meme tentang pengumuman terbaru Apple, ia juga mengklaim akan melarang perangkat Apple dari perusahaannya.
Kenapa? Ini semua terkait dengan integrasi perangkat lunak Chat-GPT OpenAI ke dalam sistem operasi Apple. Di WWDC 2024, diumumkan bahwa Siri versi terbaru akan menyertakan integrasi dengan chatbot OpenAI ChatGPT.
Saat pengguna mengizinkan Siri, asisten pintar tersebut dapat menggunakan ChatGPT untuk menjawab pertanyaan rumit yang tidak dapat diproses di perangkat.
Namun, Musk menyatakan hal ini akan meningkatkan kekhawatiran keamanan tentang data pengguna. "Apple tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi setelah mereka menyerahkan data Anda ke OpenAI," kata Musk.
"Mereka melemparkan Anda ke situasi yang tidak pasti." Dia juga prihatin tentang Apple yang bermitra dengan AI pihak ketiga yang "tidak dipahami Apple" dan "tidak bisa mereka buat sendiri."
Di sisi lain, Apple dalam pengumumannya mengatakan bahwa pengaturan yang mengirim data ke OpenAI melibatkan beberapa perlindungan untuk pengguna, termasuk menyembunyikan alamat IP pengguna dan memastikan tidak ada data yang disimpan di server OpenAI.
Elon Musk dulunya adalah salah satu pendiri OpenAI tetapi kemudian meninggalkan perusahaan dan menggugat mereka, dengan tuduhan telah menghkhianati misi awal mereka untuk menjadi open-source dan "mengembangkan AGI untuk kepentingan umat manusia."
Baca Juga: Sama-Sama Duduk di Kabin Mewah Mobil Rp 1 M, Ini Beda Gaya Paula Verhoeven Berhijab dan Non Hijab
Dia juga pernah berseteru dengan CEO OpenAI, Sam Altman, dan pernah berselisih dengan CEO Apple, Tim Cook sebelumnya.
Akankah ketegangan ini berlanjut hingga melarang perangkat Apple di perusahaan Elon Musk? Mari kita tunggu perkembangannya!
Berita Terkait
-
Sama-Sama Duduk di Kabin Mewah Mobil Rp 1 M, Ini Beda Gaya Paula Verhoeven Berhijab dan Non Hijab
-
PT DI Punya Ambisi Baru: Bikin Mobil Terbang!
-
Penjualan Otomotif Ambruk hingga Mei, Kelas Menengah Indonesia Nilai Mobil Bukan Prioritas
-
Neta Bawa 5 Model Mobil Listrik di GIIAS 2024
-
5 Tips Memilih Mobil Rental untuk Libur Long Weekend Idul Adha, Jangan Sampai Salah Sewa
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
- 5 Promo Asus ROG Xbox Ally yang Tidak Boleh Dilewatkan Para Gamer
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Geger Skutik Adventure! Kove ADX 180 Datang, Jegal Honda ADV160 dengan Harga Miring?
-
Polytron G3 vs G3+: Mana Mobil Listrik yang Lebih Worth It? Spesifikasi Lengkap dan Harga Terbaru!
-
Panduan Lengkap Motor Listrik Polytron: Pilih FOX-S, FOX-R, Evo, atau Trex? Cek Harga dan Spek!
-
Naksir Access 125? Intip Dulu Harga Motor Suzuki Oktober 2025
-
Apa Saja Mobil Deddy Corbuzier? Ini Isi Garasinya
-
Apa Itu Bio Etanol? Bahan Bakar yang Diklaim Bisa Bikin Pertalite Naik Kasta Jadi Pertamax
-
Penjualan BYD Merosot untuk Pertama Kali di Tengah Gempuran Perang Harga
-
Nissan Terindikasi Siapkan Penantang Honda HR-V dan Toyota Corolla Cross
-
Jajaran Produk Modifikasi Daihatsu Siap Mejeng di IMX 2025
-
7 Fakta Impor BBM: Pertamina Terlanjur Borong Minyak, Swasta Ogah Ambil