Suara.com - Toyota Alphard menjadi salah satu mobil yang sering dipakai Angelina Sondakh ketika beraktivitas. Namun, ternyata ibu sambung Aaliyah Massaid juga pernah merasakan mobil murah saat bepergian.
Salah satunya yang terlihat dalam unggahan channel Youtube pribadinya, Keema Entertainment. Dalam video tersebut, Angie akan menghadiri agenda Fashin Show Lina Sukijo.
Ia menuju ke tempat tujuan dengan menggunakan mobil murah yang identik Toyota Calya.
Dnegan baju batik dan hijab merah, Angelina Sondakh duduk di kabin kedua Toyota Calya tersebut. Gaya duduk Angie ini ternyata menuai sorotan.
Pasalnya, ia terlihat duduk menyamping. Kakinya pun tidak lurus dengan jok mobil depan. Ia harus menyampingkan kakinya supaya bisa sedikit lega untuk bergerak.
Diduga leg room pada baris kedua Toyota Calya cukup sempit untuk postur Angelina Sondakh sehingga ia harus menyampingkan kakinya saat perjalanan.
Memang berbeda dengan Toyota Alphard yang sering dipakai Angelina Sondakh saat bepergian. Mobil mewah tersebut memiliki leg room yang cukup lega sehingga ia tak lagi menyampingkan kakinya.
Spesifikasi Toyota Calya
Toyota Calya merupakan mobil Low Cost Green Car (LCGC) yang dirancang untuk menghadirkan mobilitas yang nyaman dan handal bagi keluarga Indonesia.
Baca Juga: Aaliyah Massaid Ingatkan Angelina Sondakh soal Orang Munafik: Yang Banyak Drama Bakal Kena Karma
Mobil ini dibekali mesin 3NR-VE 4-silinder berkapasitas 1.200 cc yang menghasilkan tenaga 88 dk pada 6.000 rpm dan torsi 108 Nm pada 4.200 rpm.
Mesin berteknologi Dual VVT-i ini dikawinkan dengan pilihan transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan.
Dari segi dimensi, Calya terbaru mempunyai ukuran panjang 4.070 mm, lebar 1.655 mm, dan tinggi 1.600 mm.
Selain itu, mobil ini memiliki wheelbase atau jarak sumbu roda 2.525 mm dan ground clearance (jarak terendah ke tanah) 180 mm. Dengan ground clearance ini, Calya terbaru dinilai dapat melewati medan jalan yang terjal sekali pun. Calya terbaru juga punya radius putar 4,5 m.
Untuk harga, Toyota Calya dibanderol mulai dari Rp 167,3 juta OTR DKI Jakarta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Bak Bumi dan Langit, Perbandingan Sanksi Lawan Arah di Indonesia dan Malaysia Lengkap dengan Denda
-
7 Rekomendasi Mobil Amerika Murah dan Awet: Harga ala Agya Sensasi Rasa Eropa
-
Daftar Harga Honda Vario Terbaru 2026, Ini Jenisnya dari Tahun ke Tahun
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik 7 Seater untuk Keluarga Besar, Teknologi Canggih
-
Mendamba Alphard tapi Dompet Sekarat: Tengok Murahnya Daihatsu Luxio Bekas, Harga Berapa?
-
Persaingan Sengit Toyota dan Brand China di Pasar Mobil Nasional
-
Pilih Daihatsu Sigra atau Toyota Calya untuk Mobil Keluarga? Spek 7 Penumpang, Harga Beda Rp30 Juta
-
Awas Khilaf! Ini 5 Mobil Bekas Murah yang Sebaiknya Dihindari Jika Gaji Pas-pasan
-
4 Pilihan Mobil Daihatsu Bekas Mulai Rp70 Juta, Solusi Pusing Kredit yang Realistis
-
Daftar Harga Honda BeAT Terbaru 2026 Lengkap dengan Model dari Masa ke Masa