Suara.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) memastikan akan meluncurkan mobil baru di Indonesia dalam waktu dekat. Kendaraan anyar itu dijanjikan akan menyasar segmen yang menarik.
Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy, dalam acara Toyota Eco Journey – JTD Electrification Line Up 2024 di Semarang, Jawa Tengah pekan ini mengatakan ada kemungkinan mobil anyar berjenis SUV tersebut diluncurkan September mendatang.
"Soon mungkin SUV kita akan introduce. Sekarang tanggal berapa sih? Nanti ada undangan sekitar minggu depan. Pokoknya satu produk yang segmennya cukup menarik," kata Anton.
Meski sudah mengungkap jenis mobil, yakni SUV, Anton masih menutup rapat model yang bakal mendarat di Tanah Air itu.
Corolla Cross Hybrid?
Meski demikian diduga bahwa Corolla Cross hybrid adalah mobil terbaru Toyota yang akan mendarat di Indonesia. Mobil canggih ini sebelumnya sudah diluncurkan di Thailand pada Februari lalu.
Di negeri Gajah Putih itu, Corolla Cross tampil dengan beberapa mulai dari lampu depan, bumper hingga grill yang lebih bergaya. Selain itu, detail kecil baru juga disajikan, seperti kick sensor untuk membuka bagasi belakang.
Corolla Cross juga sudah memiliki panoramic sunroof, desain pelek baru hingga rem parkir elektronik yang diklaim lebih ringkas tapi aman.
All New Toyota Corolla Cross mengandalkan mesin bensin 2ZR-FBE 1,8 liter yang dipadukan dengan mesin hybrid 2ZR-FXE 1,8 liter.
Baca Juga: Begini Spesifikasi Corolla Cross 2024, Berapa Harganya?
Belum diketahui berapa harganya jika benar dijual di Indonesia, tetapi di Thailand mobil ini dibanderol di kisaran 1,2 juta baht atau sekitar Rp 500 jutaan.
Berita Terkait
-
Toyota Fortuner Makin Buas: Siap Goyangkan Pasar SUV dengan Mesin Barunya
-
BYD Tantang Toyota Alphard, Ini Bocoran Fitur Unggulannya
-
Diuji dalam Eco Journey Jakarta - Yogyakarta, Teknologi Elektrifikasi Toyota Terbukti Top
-
Pasar Sedan Lesu, Penjualan Toyota Prius Hybrid di Indonesia Terbatas
-
Hari Ini Jepang Diprediksi Bakal Dilanda Angin Topan Dahsyat, Toyota Hentikan Produksi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Solo-Semarang Bebas Hambatan: Cek Tarif Tol dan Tips Aman Berkendara
-
Solo-Jogja Lebih Murah Naik Tol? Hitung Biaya vs KRL untuk Rombonganmu!
-
Liburan Bawa Mobil? Ini Biaya Nyebrang dari Jawa ke Merak yang Wajib Kamu Tahu!
-
4 Perbedaan Kunci Satria Pro vs F150 untuk Kamu yang Galau Pilih Ayago Suzuki Terbaru Ini
-
Yamaha Aerox Makin Was-Was! Motor Matic Honda Terbaru Tampil Ganas
-
Liburan ke Bali Bawa Mobil? Ini Daftar Harga Tiket Kapal Terbaru Jawa-Bali plus Tips Anti Ngantre
-
7 Motor yang Bisa Ngecas HP untuk Ojol, Fitur Power Charger Aman
-
Mitsubishi Elevance Concept: Calon Penerus Pajero dengan Teknologi PHEV 4WD
-
5 Mobil Listrik Desain Sporty untuk Kaum Muda, Tetap Stylish dan Trendi di Jalanan
-
Update Harga Suzuki Satria F150 Bekas November 2025: Lebih Murah dari Honda BeAT, Mulai Rp10 Jutaan