Suara.com - Boy William menjadi sorota publik karena aksinya saat memboncengkan keponakan naik Honda PCX. Hal ini terungkap dalam unggahan akun Instagram boywilliam17.
Dalam potret yang dibagikannya, terlihat selebritis kondang tersebut memamerkan momen dirinya berkendara menggunakan Honda PCX sambil memboncengkan keponakannya.
Ia menggunakan baju kasual dan berkacamata hitam. Sedangkan keponakannya menggunakan baju putih dengan topi warna pink.
Hal yang menjadi sorotan yakni Boy tak mengenakan helm. Keponakannya pun demikian. Padahal hal ini bisa membahayakan keselamatan keduanya.
Arti penting helm
Helm memang bukan sekadar aksesoris dalam berkendara. Namun piranti ini berfungsi untuk mencegah cedera pemotor itu sendiri.
Dalam penggunaan helm, tentunya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti yang pernah diungkapkan oleh Muhammad Ali Iqbal, Community Development & Safety Riding Supervisor Astra Motor Yogyakarta.
Berikut tips menggunakan helm yang tepat
- Pilih Jenis Helm yang Tepat
Seperti diketahui, helm terbagi dalam dua jenis yakni full face dan half face. Dari segi namanya terlihat perbedaan siginifikan.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Kembali Gagal Nikah, Boy William Diminta Kembali Dekati Biduan Depok
Helm full face melindungi seluruh bagian kepala termasuk wajah. Sedangkan half face, hanya melindungi beberapa bagian kepala saja.
- Helm Wajib Berstandar SNI atau DOT
Memilih helm yang aman bisa dilihat dari sertifikasinya apakah ada SNI (Standar Nasional Indonesia) atau DOT (Departement of Transportation).
Logo ini wajib ada dengan catatan yang tercetak timbul pada helm, bukan berupa stiker.
- Gunakan Visor yang nyaman
Visor pada helm berfungsi melindungi mata dari debu, angin, dan paparan sinar matahari. Pilihlah helm dengan double visor, yaitu visor bening untuk malam hari dan visor gelap untuk siang hari. Hindari penggunaan kacamata hitam saat memakai helm karena dapat membahayakan saat terjadi benturan.
- Pakai Helm dengan Benar
Pastikan pemotor wajib mengikat tali yang telah tersedia di helm sampai bunyi klik. Jangan terlalu longgar ataupun menekan agar pemotor tetap nyaman saat berkendara.
- Pilih Helm dengan ukuran Pas
Helm yang terlalu longgar atau terlalu sempit dapat membahayakan saat terjadi benturan. Pilihlah helm dengan ukuran yang pas di kepala Anda. Coba helm sebelum membeli dan pastikan terasa nyaman dan tidak menekan kepala.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
5 SUV Murah dengan Harga Stabil Mulai 70 Jutaan Januari 2026, Performa Kencang
-
Terpopuler: Manuver Kia setelah Seperempat Abad di Indonesia, Segini Bea Balik Nama Terbaru
-
Kia Indonesia Siapkan Fase Baru demi Memperkuat Eksistensi di Industri Otomotif Nasional
-
Honda Matic Paling Murah Apa? Ini 4 Rekomendasinya
-
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2026 Beserta Syarat yang Harus Disiapkan
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula
-
Daftar Sedan Bekas Paling Bandel Harga 70 Jutaan yang Irit dan Minim Drama Perawatan