Suara.com - Ford memperkenalkan Next-Gen Ford Ranger Wildtrak 4x4 A/T Limited Edition yang dilengkapi aksesori dari Hamer.
Bagi pencinta offroad, aksesori front bumper, dan rear bar membuat mobil ini menjadi semakin terlindungi, sementara Auto Roller Lid Max dapat memudahkan dalam penyimpanan barang.
Next-Gen Ford Ranger Wildtrak 4x4 A/T Limited Edition dibekali mesin yang sama dengan Next Gen Ford Everest, 2.0L Bi-Turbo.
Keduanya juga memiliki fitur adaptive cruise control berikut; off-road sync screen, BLIS-7 airbags, electric parking brake, dual zone AC dengan rear air AC vent, 12 inch multi-touch screen multi-function display, juga Wildtrak Synthetic Leather Seats.
Kedua varian terbatas ini hanya diproduksi masing-masing hanya 15 unit selama pameran GJAW 2024, dan tersedia khusus untuk pilihan warna Meteor Gray.
Hal ini menjadikan varian limited edition menjadi lebih istimewa bagi para penggemar dan pelanggan Ford di Indonesia.
Penikmat offroad juga akan dimanjakan dengan penampilan Next-Gen Ford Ranger Raptor 3.0L V6 Gasoline A/T di GJAW 2024.
Dibekali mesin 3.0L V6 Twin Turbo EcoBoost Engine, ia mampu menghasilkan tenaga 397PS dan torsi puncak 583Nm dipadukan dengan 10-percepatan SelectShift automatic transmission dengan sistem anti-lag yang ditujukan untuk penggunaan offroad, jelas menjadikan mobil ini menjadi pilihan ideal bagi para pemburu adrenalin dan pencinta medan ekstrem.
“Berbekal berbagai teknologi dan fitur terkini, tiga kendaraan ini dapat menjadi jawaban bagi pencinta otomotif Indonesia yang menginginkan mobil tangguh, serta desain yang modern dan gagah,” ujar Country Manager RMA Indonesia, Toto Suharto, Senin 25 November 2024.
Baca Juga: Ford Pamerkan 2 Mobil Edisi Terbatas di GJAW 2024! Apa Saja Keunggulannya?
Soal harga, Ford memberikan harga khusus selama pameran GJAW 2024, sbb:
- Next-Gen Ford Everest Titanium 4x4 A/T Limited Edition: Rp1,02 miliar
- Next-Gen Ford Ranger Wildtrak 4x4 A/T Limited Edition: Rp836 juta
- Ford Ranger 3.0L Raptor (4x4) A/T: Rp1,36 miliar
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Cocok Buat yang Punya Duit Nganggur: Ini Harga Mobil Subaru Terbaru
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
-
Mobil Ikonik Daihatsu Copen yang Mencuri Perhatian di Japan Mobility Show 2025
-
Berapa Kapasitas Mesin Suzuki Truntung? Ini 3 Fakta Unik yang Perlu Anda Tahu