Suara.com - Meski tak mendominasi, namun populasi motor matic modern dengan tampang retro juga tak bisa dibilang sedikit.
Di segmen ini, tersedia banyak opsi, mulai dari Yamaha Grand Filano, Honda Scoopy hingga seabrek motor dari Vespa matic.
Namun karena populer di kalangan penggemar motor fashionable, harga motor-motor di atas juga stabil tinggi, khususnya di pasar motor bekas.
Tapi tenang, sejatinya ada opsi lain yang menarik, dengan harga miring.
Motor tersebut adalah Yamaha Fino. Meski kalah tenar dibanding Yamaha Fazzio atau Grand Filano, namun motor ini punya potensi besar untuk dipercantik.
Salah satunya adalah dengan membubuhkan ban tapak lebar dengan diameter yang sedikit lebih kecil, membuatnya tak kalah menawan jika dibandingkan baik dengan "saudara" sesama Yamaha ataupun kompetitornya.
Di pasaran motor bekas, harga Yamaha Fino bervariasi, mulai dari kisaran 5 jutaan untuk motor produksi tahun 2013, hingga 15 jutaan untuk keluaran kisaran tahun 2022.
Untuk versi terbaru, motor ini hadir dengan mesin 125 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 7.0 kW dengan torsi sebesar 9.6 Nm.
Mesinnya pun common part dengan motor Yamaha lain, seperti pada Mio M3 misalnya, memudahkannya untuk cari suku cadang.
Baca Juga: Bukan PCX, Inikah Motor Pertama Honda yang Pakai Fitur VTEC? Nmax Kalah Kelas!
Selain itu, motor ini juga dibekali dengan sederet fitur menarik seperti Smart Stand Side Switch, kunci ganda berpelindung magnet, lampu LED Head Light, bagasi bervolume 8,7 liter dan masih banyak lagi.
Kalau Anda lebih tertarik untuk meminang dalam kondisi baru, maka setidaknya Anda harus merogoh kocek sebesar Rp 20,4 jutaan untuk harga OTR Jakarta.
Berita Terkait
-
Bukan PCX, Inikah Motor Pertama Honda yang Pakai Fitur VTEC? Nmax Kalah Kelas!
-
Dari Relay Hingga Aki, Bedah Tuntas Penyebab Lampu Motor Mati
-
Kemenhub Gaspol Konversi Motor Listrik, 459 Unit Teruji Sepanjang 2024
-
Gomu Gomu no... BeAT! Honda dan One Piece Bikin Skutik Impian Para Nakama
-
Setelah Honda Scoopy Giliran New Honda PCX160 yang Gunakan Cover Setang, Begini Kata AHM...
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Cocok Buat yang Punya Duit Nganggur: Ini Harga Mobil Subaru Terbaru
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
-
Mobil Ikonik Daihatsu Copen yang Mencuri Perhatian di Japan Mobility Show 2025
-
Berapa Kapasitas Mesin Suzuki Truntung? Ini 3 Fakta Unik yang Perlu Anda Tahu