Suara.com - Yamaha Indonesia pada Jumat (24/1/2025) mengumumkan pembaruan terkini pada motor sport andalannya, Yamaha R15. Kini R15 memiliki warna serta guratan grafis baru yang memberi kesan sporty serta agresif.
Hadir dalam varian warna baru Icon Blue & Tech Black, yang masih in-line dengan new Yamaha R25, Yamaha R15 2025 menyajikan upgrade warna dan grafis yang dapat dilihat pada bagian depan fairing motor atau front cowling.
Pada varian warna Icon Blue, front cowling kini berubah warna dari dark blue menjadi icon blue yang mengikuti warna dasar motor. Bentuk grafis baru pun kini tampil makin agresif dengan warna hitam dan abu-abu yang meng-highlight tulisan R15 yang berwarna biru muda mengilap.
Pada Yamaha R15 varian warna Tech Black, front cowling motor yang sebelumnya tampil dengan grafis berwarna putih dengan meng-highlight tulisan R15 berwarna hitam, kini grafis tersebut berubah menjadi warna dominan abu-abu yang meng-highlight tulisan R15 yang kini kembali tampil dengan warna hitam.
Adapun, tulisan Yamaha yang khas pada setiap bagian bawah motor R15 pun kini hadir dengan warna abu-abu yang semakin meningkatkan aura sporty khas R-DNA.
“Yamaha R15 2025 kini tampil dengan berbagai perubahan segar. Perubahan ini tentu menjadi langkah kami untuk terus memberikan inovasi yang mampu menjawab kebutuhan gaya hidup konsumen yang tumbuh semakin dinamis," kata Rifki Maulana, Manager Public Relations, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.
"Penyegaran pada warna baru dan update grafis yang kini tampil semakin agresif menjadi salah satu cara kami untuk dapat selaras dengan lifestyle para pengguna Yamaha R15, yang didominasi oleh para anak muda," lanjut dia.
R-DNA Design
Yamaha R15 2025 tampil dengan desain R-DNA yang khas dan memadukan karakter line up motor Yamaha berkapasitas besar. Tampilan agresif motor terlihat pada bagian M-Shaped Intake Duct yang berbentuk huruf M yang terinspirasi dari gaya YZR-M1 yang berfungsi sebagai saluran udara.
Baca Juga: Yamaha XSR 155 Terima Sentuhan Warna Baru Tonjolkan Kesan Sport Heritage
Pada bagian itu juga, terdapat satu lampu utama dengan LED projector dan ditambah lagi dengan Twin Eyes LED Position Light yang terinspirasi dari YZF-R1 dan YZF-R7, yang semakin menguatkan visualisasi agresif.
Hadirnya full digital speedometer yang dirancang dengan konsep smart cockpit seperti YZF-R1 semakin menonjolkan aura big bike pada R15. Desain racing lainnya pun juga terlihat, dari hadirnya Triple Clamp bergaya YZR-M1, yang berfungsi memberikan keseimbangan kekuatan dan kekakuan sehingga meningkatkan handling pada motor.
Selain itu ada juga penggunaan jok dengan cover motif karbon, body motor dengan fairing aerodinamis, dan emblem logo yang khas.
R-Performance
Yamaha R15 2025 masih dipacu mesin berkapasitas 155cc SOHC, 4 katup dan berpendingin cairan. Mesin ini mempunyai daya maksimum 14,2 kW/10000 rpm dan torsi maksimum 14,7 Nm/8500 rpm serta sudah dilengkapi dengan Variable Valve Actuation (VVA).
Performanya semakin unggul berkat penyematan Quick Shifter yang memudahkan pengendara melakukan perpindahan gigi ke atas, tanpa menarik tuas kopling.
Berita Terkait
-
Yamaha R15 Punya Baju Baru: Makin Sporty dan Menarik!
-
Yamaha R15 Punya Warna Baru, Cocok Digunakan untuk Referensi Modifikasi
-
Rumor Yamaha R2 Mulai Dikembangkan, Siap Gantikan Yamaha R15?
-
Yamaha R15 Alami Penyegaran, Warna Baru Makin Kece
-
bLU cRU Riding Experience di Boyolali Ajak Konsumen Jajal All-New Yamaha R15 Connected
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Rekomendasi Mobil Bekas untuk Pensiunan yang Tak Mau Repot Perawatan
-
5 SUV Murah dengan Harga Stabil Mulai 70 Jutaan Januari 2026, Performa Kencang
-
Terpopuler: Manuver Kia setelah Seperempat Abad di Indonesia, Segini Bea Balik Nama Terbaru
-
Kia Indonesia Siapkan Fase Baru demi Memperkuat Eksistensi di Industri Otomotif Nasional
-
Honda Matic Paling Murah Apa? Ini 4 Rekomendasinya
-
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2026 Beserta Syarat yang Harus Disiapkan
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula