Suara.com - Toyota Indonesia menargetkan ekspor mobil buatan dalam negeri sebanyak 3 juta unit sejak pertama kali jenama asal Jepang ini melakukan ekspor.
Disampaikan Bob Azam, Wakil Presiden Direktur Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN), angka ekspor mobil utuh (CBU) Toyota terus mengalami pertumbuhan.
Bahkan hingga tahun ini Toyota Indonesia sudah melakukan ekspor hampir ke 100 negara tujuan.
"Insya Allah, tahun ini kita akan mencapai 3 juta ekspor. Tahun ini untuk periode Januari-Februari (2025) ekspor kami sudah 39 ribu unit," ujar Bob, Rabu (19 Maret 2025).
Lebih lanjut, disampaikan Bob, pada Januari hingga Februari 2025, ekspor Toyota sudah mencapai kurang lebih 60 persen dari total ekspor otomotif secara nasional.
Sementara berdasarkan pencapaian 2024, Toyota hanyak mengapalkan sebanyak 276 ribu unit sepanjang tahun. Jumlah tersebut mengalami penurunan dari tahun sebelumnya yang mencapai 290 ribu unit.
"Mungkin kita semua tahu, kondisi di global pasar mengalami pelemahan. Perang Rusia dan Ukraina, berdampak kepada energi di Eropa yang habis, sehingga permintaan berkurang dan mempengaruhi ekonomi global," jelas Bob.
Model Ekspor Toyota
Toyota Indonesia mengklaim, ekspor Innova Zenix Hybrid dan Yaris Cross Hybrid melonjak hingga 111% pada tahun 2024.
Baca Juga: Produsen Mobil Ini Justru Mendulang Untung Karena Masih Tawarkan Opsi Transmisi Manual
Dua model ini men jadi jagoan Toyota untuk menggempur pasar global. Secara keseluruhan, total ekspor mobil Toyota pada 2023 kurang lebih 8.700 unit.
Sementara di tahun 2024 mengalami kenaikan menjadi 18.700 unit
"Kami terus tingkatkan produktivitas dan efisiensi karena itu kuncinya hadapi daya saing global. Terus kami adakan improvement, terus melakukan market research, kerja sama dengan regional office untuk mengetahui perilaku konsumen yang ada di sana," tegas Bob.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
7 Rekomendasi Mobil 7 Seater Rp50 Jutaan Paling Irit untuk Taksi Online
-
7 Rekomendasi Mobil Keluarga Rp90 Jutaan Mirip Innova Versi Irit BBM, Tak Kalah Tangguh dan Nyaman
-
BAIC BJ30 Hybrid AWD Dapat Potongan Rp 30 Juta di GIIAS Makassar
-
7 Motor Matic Bekas Termurah, Andalan Lincah di Bawah 5 Juta, Cocok Diajak Kerja Keras
-
Daihatsu Fellow, Mobil Mini Pertama Daihatsu dengan Mesin 2 Tak
-
9 Mobil Bekas Sedan Nyaman untuk Eksekutif Muda, Upgrade Gaya dengan Budget Terbatas
-
Pajak Mulai Sejuta, Harga Mirip Nmax: Intip Banderol Daihatsu Xenia Bekas dari tahun ke Tahun
-
Cuci Steam Bikin Motor Mogok? Ternyata Ini 1 Bagian yang Haram Disemprot Kencang!
-
Wuling Pede Pasar Mobil Listrik Indonesia akan Terus Alami Pertumbuhan
-
Update Harga Honda Scoopy November 2025: Beda Rp 800 Ribu, Ini Kunci Memilih Varian yang Tepat