Suara.com - Nama “Innova” selama ini seolah identik dengan mobil keluarga Toyota yang populer di kalangan bapak-bapak Indonesia.
Tapi tak banyak yang tahu, Honda juga punya model bernama Innova. Bedanya, ini bukan mobil, melainkan motor.
Menurut Bikez, Honda Innova adalah bebek legendaris bermesin 125cc yang dirilis di luar negeri sekitar tahun 2007.
Secara desain dan spesifikasi, motor ini punya kemiripan dengan Honda Supra X 125 “karbu” keluaran lokal era 2005-an, dan bisa dibilang merupakan kembaran versi global dari motor bebek sejuta umat tersebut.
Menilik jeroannya, Honda Innova dibekali mesin 124.9 cc satu silinder empat tak SOHC dengan sistem karburator. Tenaga yang dihasilkan mencapai 9 HP pada 7.500 rpm dan torsi puncak 10 Nm di 5.000 rpm.
Kombinasi bore x stroke sebesar 52.4 x 57.9 mm dan rasio kompresi 9.3:1 menunjukkan karakter mesin yang cukup kalem namun tetap mampu memberikan dorongan tenaga yang pas untuk kebutuhan harian.
Sistem pengapian sudah menggunakan CDI dengan advance elektronik, dan pendinginan mesin menggunakan udara seperti umumnya motor bebek di era tersebut.
Transmisi menggunakan sistem manual 4-percepatan yang disalurkan melalui rantai ke roda belakang. Ini menjadikannya tetap irit dan mudah perawatan, cocok buat pengendara yang ingin motor fungsional tanpa ribet.
Suspensi depan memakai teleskopik berdiameter 26 mm dengan travel 80.5 mm, sementara suspensi belakang menggunakan single damper swingarm dengan jarak main 81.6 mm.
Baca Juga: Rp7 Juta Dapat Motor Apa? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah dan Irit BBM
Konstruksi ini memberikan kenyamanan yang cukup baik untuk dipakai harian maupun perjalanan jarak menengah.
Uniknya, Honda Innova versi global sudah mengadopsi rem cakram ganda di bagian depan dengan diameter 220 mm, sementara di belakang masih mengandalkan rem tromol berdiameter 110 mm.
Ban berdiameter 14 inci yang terpasang di pelek berbahan dasar logam ringan, menjadikannya tampil sederhana namun fungsional.
Secara dimensi, motor ini punya panjang keseluruhan 1890 mm, tinggi jok 768 mm, dan wheelbase 1240 mm. Bobot keringnya hanya 99.5 kg, membuatnya ringan dan mudah dikendalikan bahkan oleh pengendara pemula.
Tangki bahan bakarnya menampung hingga 3.7 liter, cukup untuk kebutuhan harian tanpa harus sering mampir ke SPBU.
Di pasar Indonesia, motor sejenis yakni Honda Supra X 125 “karbu” tahun 2005-2010 bisa ditemukan di kisaran harga Rp5 juta dalam kondisi layak pakai.
Berita Terkait
-
Rp7 Juta Dapat Motor Apa? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah dan Irit BBM
-
Semewah PCX, Lebih Murah dari Beat: Motor Bekas dari Honda Satu Ini Harganya Cuma Rp15 Jutaan
-
Laris Manis Jadi Kurir Paket: Modal Rp4 Juta Bisa Dapat Motor Matic Bekas Super Kuat Ini
-
3 Motor Matic Bekas Rp2 Jutaan, Jagoan Paling Bandel untuk Antar Jemput Anak!
-
Rekomendasi 5 Motor Kopling Bekas Rp 20 Jutaan, Pilihan Tepat untuk Touring Jarak Jauh
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
4 Varian Yamaha Aerox Alpha 2026, Selisih Harga Tipe Turbo dan Biasa Tembus Rp10 Juta, Pilih Mana?
-
Cari Mobil Bekas untuk Usaha? Ini Alasan Suzuki Carry Lebih Disarankan Ketimbang Kijang dan Zebra
-
10 Varian Wuling Cortez dan Biaya Pajaknya di 2026, Ramah UMR?
-
5 Mobil Bekas dengan Fitur Keyless, Modal Rp100 Juta Dapat Keamanan Canggih
-
5 Rekomendasi Hatchback Lebih Irit dari Agya-Ayla, Cocok untuk Commuter Harian di Jakarta
-
Kawasaki Ninja Bekas Berapa Harganya? Cek Banderol Terbaru, Pajak dan Konsumsi BBM
-
Yamaha Resmi Perkenalkan YZR M1 Berteknologi Mesin V4 di Jakarta untuk MotoGP 2026
-
5 Motor Listrik Mirip Vespa, Desain Klasik Ramah Lingkungan
-
5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
-
5 Varian Innova 2010 yang Turun Harga, Opsi Cerdas Saat Rupiah Melemah untuk Mudik Lebaran 2026