Otomotif / Mobil
Rabu, 21 Januari 2026 | 15:37 WIB
Mobil KIA Syros. (motorbeam.com)

Untuk jantung pacu, tersedia dua pilihan mesin: 1.0L turbo bensin 120 HP dan 1.5L diesel 116 HP, keduanya hanya tersedia dengan transmisi manual.

Dengan spesifikasi tersebut, Kia Syros HTK (EX) jelas ditujukan sebagai penantang serius Toyota Raize dan Daihatsu Rocky, terutama bagi konsumen yang menginginkan fitur lebih lengkap tanpa harus naik kelas harga.

Harga di Indonesia tanpa pajak impor berada di kisaran Rp165 jutaan  untuk varian terendah hingga sekitar Rp300 jutaan untuk varian tertinggi. 

Di sisi lain, BYD Atto 1 bermain di segmen yang berbeda. Mobil ini merupakan kendaraan listrik murni yang menonjolkan teknologi, efisiensi energi, dan standar keselamatan tinggi.

Dari segi harga, Atto 1 dibanderol Rp199.000.000, jauh di atas SUV kompak bermesin konvensional seperti Kia Syros. Uraian lengkap BYD Atto 1 bisa disimak di bawah ini.

BYD Atto 1

BYD Atto 1 (byd.com)

BYD Atto 1 menawarkan sistem keselamatan yang solid dengan 4 airbag untuk varian Dynamic dan 6 airbag untuk varian Premium.

Struktur bodinya dirancang kokoh dan responsif, memberikan stabilitas optimal di berbagai kondisi jalan.

Dari sisi teknologi, mobil ini mengandalkan Blade Battery, baterai khas BYD yang dikenal memiliki tingkat keamanan tinggi serta daya tahan yang baik.

Dalam sekali pengisian, BYD Atto 1 diklaim mampu menempuh jarak hingga 380 km (NEDC), dengan dukungan pengisian cepat DC yang mempersingkat waktu charging.

Baca Juga: Mending Xpander atau Innova Reborn? Sesama Mobil Keluarga Beda Biaya, Performa dan Kenyamanan

Keunggulan ini menjadikannya pilihan menarik bagi konsumen yang ingin masuk ke dunia kendaraan listrik dengan fokus pada efisiensi dan teknologi masa depan.

Namun, dengan harga yang hampir menyentuh Rp200 juta, BYD Atto 1 jelas tidak bermain di segmen yang sama dengan Kia Syros.

Ia lebih cocok untuk konsumen urban yang siap beralih ke EV dan tidak terlalu mempertimbangkan faktor mesin bensin atau diesel.

Demikian itu mobil Kia pesaing Toyota Raize–Rocky dan bahkan harganya di bawah BYD Atto 1. Jika bicara harga di bawah BYD Atto 1, maka Kia Syros HTK jelas unggul dari sisi keterjangkauan.

Dengan banderol yang lebih rendah, Syros menawarkan fitur modern, desain menarik, serta performa yang cukup untuk kebutuhan harian.

Sementara BYD Atto 1 unggul di teknologi listrik dan efisiensi, Kia Syros tetap menjadi pilihan rasional bagi konsumen yang menginginkan SUV kompak kaya fitur tanpa harus membayar mahal.

Load More