Suara.com - Motor listrik dengan roda 3 mulai banyak diincar oleh masyarakat di Indonesia, di tengah tren peralihan ke kendaraan listrik. Selain menarik karena ramah lingkungan, motor listrik roda 3 juga hadir dengan desain yang unik serta fungsional. Baik itu untuk kebutuhan transportasi keluarga, kendaraan lansia, kendaraan disabilitas sampai angkutan niaga.
Motor listrik roda 3 sendiri diciptakan sebagai alternatif inovatif yang menghadirkan kestabilan lebih baik jika dibandingkan dengan motor listrik roda 2. Tak sampai di situ, motor listrik jenis ini juga memiliki biaya operasional yang hemat dan menawarkan kenyamanan berkendara yang mumpuni.
Buat kamu yang ingin membeli motor listrik roda 3, mari simak rekomendasi terbaiknya berikut ini:
1. Uwinfly T3 Pro
Diurutan pertama ada Uwinfly T3 Pro, motor listrik roda 3 yang dirancang secara khusus untuk memberi kenyamanan dan keamanan penggunanya. Motor jenis ini dikenal memiliki rangka yang kokoh dan sistem pengereman yang responsif.
Beruntungnya, Uwinfly T3 Pro sudah dilengkapi dengan keranjang belakang yang cukup besar, sehingga sangat berguna untuk membawa barang belanjaan maupun kebutuhan harian. Untuk harganya, motor listrik roda tiga ini dibanderol sekita Rp12 juta hingga Rp14 jutaan.
2. Solaris Tipe R-3 Balis
Motor listrik roda 3 terbaik kedua ada Solaris Tipe R-3 Balis. Motor listrik merek ini, sangat menarik perhatian lantaran mempunyai desain atap dan penutup depan. Kelebihan lainnya yaitu adanya wiper di bagian penutup depan, sehingga menghadirkan kenyamanan ekstra ketika berkendara di musim hujan seperti saat inim
Motor satu ini juga dilengkapi dengan dua baris bangku serta penyangga punggung pada keduanya. Memiliki desain bangku baris kedua yang lebih lebar, memungkinka mengakomodasi dua penumpang sekaligus. Tak sampai di situ, motor listrik roda tiga ini sangat cocok untuk keperluan niaga, dengan kapasitas angkut barang sampai 250 kg. Bila terarik, kamu bisa membelinya dengan harga sekitar Rp25 jutaan.
3. Viar RE3
Viar merupakan produsen otomotif lokal yang cukup populer berkat produksi motor-motor niaganya. Di segmen motor listrik roda 3, Viar menghadirkan Viar RE3. Motor satu ini dirancang secara khusus untuk kebutuhan praktis dengan desain yang lebih ringkas namun tetap multifungsi untuk mobilitas harian.
Viar RE3 dibekali dengan baterai lead-acid atau lithium yang dapat menempuh jarak sekitar 50–70 km dalam satu kali pengisian daya. Kecepatan maksimumnya biss mencapai 45 km/jam yang tentunya sangat andal untuk keperluan mobilitas dalam kota. Harga yang ditawarkan sekitar Rp15.500.000.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Motor Listrik Untuk Ojol, Irit Bahan Bakar dan Cocok Dipakai Harian
4. Uwinfly R3 Maleo
Uwinfly R3 Maleo bisa menjadi salah satu alternatif motor listrik roda 3 yang lebih terjangkau. Meskipun memiliki ukuran yang lebih kecil dan tanpa atap, fungsionalitas serta kegunaannya tetap bekerja secara optimal.
Motor ramah lingkungan tersebut mempunyai spesifikasi baterai 48V/20Ah. Meskipun begitu, pabrikan mengklaim jika motor ini mampu menempuh jarak hingga sekitar 35 km. Uwinfly R3 Maleo dibanderol dengan harga sekitar Rp18 jutaan.
5. Exotic ET-3 Electric Trike
Exotic ET-3 Electric Trike bisa menjadi pilihan menarik bagi masyarakat yang menginginkan motor listrik roda tiga dengan tampilan simpel namun tetap tampak stylish dan modern. Motor ini memiliki jok empuk, lampu LED yang terang, hingga sistem kelistrikan yang relatif mudah dirawat.
Terkait harga, motor listrik roda tiga ini dijual dengan kisaran Rp11 juta hingga Rp13 juta. Membuatnya jadi salah satu opsi yang paling ekonomis dalam kategori motor listrik roda tiga untuk mobilitas harian.
6. Zeus E-Trike
Zeus E-Trike adalah motor listrik roda 3 buatan dalam negeri hasil kolaborasi dengan akademisi, termasuk didukung oleh Institut Teknologi Bandung (ITB). Motor listrik ini hadir dengan beberapa varian, mulai dari model bak terbuka, bak tertutup, sampai versi penumpang.
Zeus E-Trike dibekali dengan kapasitas baterai besar dengan jarak tempuh hingga 80–100 km. Adapaun kecepatan maksimumnya sekitar 50–60 km/jam sehingga tergolong lebih fleksibel jika dibandingkan dengan motor listrik roda 3 biasa. Harga yang ditawarkan kurang lebih Rp50 jutaan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
5 Kebiasaan yang Bikin CVT Motor Matic Cepat Rusak, Awas Putus di Jalan
-
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
-
5 Sedan Elegan Murah Menawan Harga Rp150 Jutaan Cocok untuk Karyawan Biar Makin Rupawan
-
Mimpi Mobil Murah Buyar? Ini Alasan Harga LCGC Kini Tembus Rp200 Juta
-
Bosan Mobil Jepang? Ini 9 Mobil Eropa dan Amerika Bekas Mulai 80 Jutaan, Produksi 2015 ke Atas!
-
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
-
5 Bedanya Sleeper Bus vs Eksekutif, Modal Rp100 Ribuan Lebih Worth It Mana?
-
5 Rekomendasi Motor Matic yang Enak Buat Touring dan Irit Bahan Bakar
-
5 Jenis Pelat Nomor Kendaraan Listrik, Apa Bedanya Lis Biru pada Pelat Putih dan Hijau?
-
5 Mobil Keluarga Kecil dengan Harga Rp100 Jutaan, Cocok buat Keluarga Baru