Suara.com - "IDN Soundscape", yang dipersembahkan oleh IDN Times sukses menghibur lebih dari 7000 pengunjung pada satu hari pagelaran, Sabtu (28/10/2017), di Eco Park Ancol, Jakarta. Kesuksesan festival musik garapan IDN Times ini semakin menguatkan posisi IDN Media sebagai media generasi Millennials dan Z terbesar di Indonesia.
“Keberhasilan kami menyelenggarakan pagelaran kecantikan pada Maret lalu, mendorong kami untuk kembali menyuguhkan acara dengan konsep yang berbeda. Festival musik bertema 'Angkatan 2000-an' yang kami usung membuahkan hasil ketika pengunjung yang hadir melebihi target dari yang kami harapkan. Walau pertama kali digelar, ternyata dihadiri oleh lebih dari 7000 pengunjung merupakan suatu keberhasilan yang luar biasa. Terima kasih atas dukungan dan apresiasi dari seluruh pihak yang terlibat," kata Chief Operating Officer IDN Media, William Utomo.
IDN Soundscape menyuguhkan penampilan dari 11 musisi Tanah Air, yakni Float, GAC, Tompi, Pongki Barata, Tulus, D’Masiv, Andra and The Backbone, Kahitna, Naif, Gigi dan Slank. Selain itu, terdapat sederet activity booth sesuai tema, seperti ruang kelas, ruang laboratorium, ruang UKS, dan merchandise booth.
“Berbeda dengan festival musik lainnya, kami menyuguhkan experience booth untuk menambah nostalgic moment para pengunjung. Mereka dapat bermain dan berfoto di seluruh area entertainment yang telah disediakan. Tidak hanya itu, kami juga menyediakan snackjajanan kantin sekolah dif&b booth,” tambah William.
Sebagian pengunjung datang mengenakan seragam putih abu-abu yang merupakan dresscode hasil kolaborasi desainer Danjyo Hiyoji. Penampilan musisi pertama dimulai tepat pukul 15.00 dan ditutup oleh penampilan Slank, pada Minggu (29/10/2017) pukul 01.00.
Walaupun sempat diguyur hujan, hal ini ternyata tidak menyurutkan semangat penonton untuk terus bernyanyi. Melihat antusiasme masyarakat, IDN Soundscape dipastikan akan kembali hadir tahun depan, dengan tema dan keseruan yang berbeda.
“Kami akan terus berupaya untuk menyatukan aspirasi dan mendorong kreativitas anak muda Indonesia melalui beragam kegiatan menarik. Sekali lagi, saya ucapkan terima kasih atas antusiasmenya. Semoga IDN Soundscape dapat mengobati kerinduan dan membawa kembali keseruan nostalgia semasa sekolah. Sampai jumpa di IDN Soundscape tahun depan,” tutup William.
Berita Terkait
-
Polemik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi, Respons Kaka Slank Dihubungi Kuburan Band
-
Tak Diberi Tulang Lagi Dipastikan Bukan Lagu Kuburan Band
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?
-
Slank Gelar Sayembara Cover Lagu 'Republik Fufufafa', Tantang Slankers Unjuk Kreativitas Tanpa Batas
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence