Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama memberikan apresiasi untuk film Indonesia. Lelaki 49 tahun itu ikut menghadiri acara gala premier film Temen Kondangan di Jakarta, baru-baru ini.
Namun sayangnya, karena kesibukan Wishnutama tak bisa menonton langsung film Temen Kondangan. Meski begitu, suami aktris Gista Putri ini menilai film yang dibintangi Gading Marten dan Prisia Nasution ini sebagai film yang unik.
"Beliau (Wishnutama) bilang, ini sesuatu yang unik tentang Temen Kondangan yang dekat dengan masyarakat sekitar. Banyak kondangan dan bingung cari teman kondangan, lebih ke situ pembahasannya. Dia juga ikut mempromosikan film Temen Kondangan," ujar Titan Hermawan, Managing Director MNC Pictures mengutip apa yang disampaikan Wishnutama.
Selain memuji film Temen Kondangan, Menteri Wishnutama juga memberikan masukan untuk film-film yang diproduksi MNC Pictures.
"Beliau meminta MNC Pictures untuk konsisten memproduksi film dengan bermacam bentuk genre, tetapi tetap menjaga kualitas dan kreativitas yang cukup inovatif," ungkap Titan.
Selain itu, menurut Titan, Menteri Wishnutama menegaskan komitmen dalam mendukung industri kreatif, termasuk produksi film.
"Jadi pak menteri sengaja hadir ke premier Temen Kondangan untuk menunjukkan komitmen beliau pada ekonomi kreatif. Kami sempat diskusi panjang tentang industri perfilman dan dia sangat memperhatikan serta punya banyak rencana yang akan segera direalisasikan untuk memperbaiki ekosistem film di Indonesia," ungkap Titan.
Film Temen Kondangan tayang mulai 30 Januari 2020 i bioskop Indonesia. Film yang disutradarai Iip Sariful Hanan ini dibintangi sejumlah nama beken seperti Olivia Jensen, Diah Permatasari, Samuel Rizal, Kevin Julia, Reza Nangin, Feby Febiola, Yeslin Wang dan lainnya.
Baca Juga: Pertama Kali Main Film Horor, Ria Ricis Ungkap Hal Mistis
Berita Terkait
-
Ustaz Maulana Dikontrak TV Selama 30 Tahun, Begini Kesaksian Eks Dirut hingga Produser TV
-
Gaya Dakwah Disentil Gus Miftah, Ustaz Maulana Malah Dikontrak 30 Tahun di TV
-
Riwayat Pendidikan Wishnutama, Namanya Diajukan Jadi Calon Dubes RI untuk Amerika Serikat
-
Dianggap Sukses Lepas dari Sule, Andre Taulany Sabet Piala Komedian Terfavorit Telkomsel Awards 2024
-
Profil Wishnutama, Mantan Suami Wina Natalia yang Nasibnya Beda Jauh dari Anji
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence