Suara.com - Anda yang tengah mempersiapkan momen pernikahan, mungkin tengah bingung memikirkan konsepnya. Bosan melulu di gedung dengan tema itu-itu saja, bagaimana bila menggelar pernikahan degnan konsep alam dan satwa?
Bila ide yang Anda inginkan, beruntung karena Royan Safari Garden Puncak baru saja meresmikan layanan pesta pernikahan atau "Wedding Gallery" dengan konsep "One Stop Wedding Solution".
Wedding Gallery ini merupakan hasil Kerjasama antara Royal Safari Garden dengan The Haifa Wedding. Wedding Gallery the Haida Wedding X Royal Safari Garden diresmikan pada 12 Februari 2021.
"Wedding Gallery ini adalah bentuk inovasi yang kami tawarkan bagi pasangan-pasangan muda yang ingin melangsungkan pernikahan dengan mengusung konsep alam dan satwa, ditambah view pegunungan yang menakjubkan. Jadi, kami ingin mewujudkan pesta pernikahan yang diimpikan oleh pasangan muda saat ini," ujar Lies Yuwati, General Manager Royal Safari Garden seperti dalam siaran pers yang diterima Suara.com.
Wedding Gallery the Haida Wedding X Royal Safari Garden menyuguhkan dua konsep, indoor dan outdoor. Bagi pasangan yang memimpikan tema pernikahan indoor, Tiger Ballroom bisa menjadi piihan karena memiliki kapasitas seribu tamu undangan.
Sementara jika ingin tema outdoor, Royal Safari Garden juga memiliki sebidang lahan terbuka cukup luas yang dikelilingi dengan pohon pinus. Yang istimewa, tempat ini memiliki latar belakang pemandangan Cisarua, Puncak, Bogor yang begitu indah.
"Semua fasilitas dan layanan yang kami tawarkan di seluruh uni Taman Safari Indonesia Group, termasuk Royal Safari garden, pastinya akan tetap mengacu pada protokol kesehatan yang disyaratkan oleh Pemerintah. Begitu pula dengan Wedding Gallery yang baru saja diluncurkan," ucap Daniel Hartono, Chief Executive Officer (CEO) Taman Safari Indonesia Group.
Berita Terkait
-
Sosok Helwa Bachmid, Model 22 Tahun yang Nikah Siri dengan Habib Bahar
-
Resmi Nikah, Boiyen dan Rully Anggi Akbar Kejutkan Penggemar
-
Bikin Geger Publik, Helwa Bachmid Bongkar Pernikahan Siri dengan Habib Bahar
-
Curhat Pedih Helwa Bachmid: Bongkar Pernikahan Rahasia dengan Habib Bahar
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence