Suara.com - Indonesia dikenal memiliki ragam kuliner yang lezat yang lahir dari berbagai daerah. Tapi sayangnya, tidak semua makanan lezat khas Indonesia itu mudah dinikmati.
Selain kesulitan bila membuat makanan sendiri, makanan-makanan lezat itu juga tidak semua dijual, baik oleh pedagang secara langsung maupun memperolehnya secara online.
Tapi kini, menikmati ragam kuliner rempah mudah didapatkan lewat Galada. Galada adalah merek dagang makanan siap saji yang berfokus mengembangkan beragam makanan berbumbu rempah Indonesia untuk dapat dinikmati dengan mudah kapan dan di mana saja.
"Indonesia merupakan negara yang kaya akan rempahnya, setiap daerah di Indonesia memiliki makanan khasnya sendiri yang terlahir melalui racikan bumbu dan cara memasak yang berbeda-beda. Galada ingin mengangkat keragaman makanan rempah Indonesia dengan mengemasnya dalam kemasan siap saji sehingga mudah untuk dinikmati kapan dan dimana saja," kata Dennis Oswald Tannos, selaku brand owner Galada.
Dalam pembuatannya, Galada menggunakan resep keluarga turun temurun dan pengetahuan akan fungsi bumbu dan rempah, sehingga dapat berkreasi dan menginovasikan beragam menu makanan Indonesia. Hal ini ditujukan agar semakin banyak orang yang mengenal keragaman makanan rempah Indonesia baik di dalam maupun di luar negeri.
Pemilihan kualitas bahan baku dan pemrosesan yang higienis menjadi prioritas utama Galada untuk menyajikan makanan yang sehat dan bersih. Penggunaan mesin hampa udara dan strerilisasi memastikan setiap produk Galada aman dan nyaman untuk dikonsumsi semua kalangan konsumen.
Keunggulan produk Galada bukan hanya berupa makanan itu sendiri, tapi juga kemudahan dalam menyajikan makanan. Hal ini ditujukan agar makanan bisa dibawa selama bepergian atau konsumen yang memiliki kesibukan sehingga tidak bisa repot memasak setiap hari.
Selain kualitas dan kemudahan, konsumen juga diperkenankan untuk bebas berkreasi menggunakan produk Galada seperti membuat nasi goreng, tumis kangkung, spaghetti, dan masakan lainnya yang tidak hanya masakan lokal.
Baca Juga: Viral 10 Driver Ojol Dapat Orderan Makanan Fiktif ke Alamat dan Pemesan yang Sama
Berita Terkait
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Mewah, SPPG Nganjuk Hadirkan MBG dengan Menu Kuliner Nusantara
-
Mengenal Lebih Dekat Kuliner Tempoyang: Kekayaan Rasa dalam Setiap Sajian
-
10 Makanan Anti-Aging Terbaik untuk Menjaga Kulit Bercahaya Usia 40-an ke Atas
-
Rasa Eksotis: Mengapa Botok Tawon Kini Jadi Primadona Kuliner?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence