Suara.com - Teknologi ramah lingkungan telah menjadi pilihan dalam berbagai aspek termasuk lewat energi terbarukan. Ini juga yang coba diterapkan oleh Pondok Indah Mall (PIM).
Saat ini PIM menjadi pusat perbelanjaan pertama di Indonesia yang mengadopsi zat pendingin (refrigeran), dengan global warming potential (GWP) atau potensi pemanasan global yang sangat rendah.
Lewat teknologi bernama refrigeran Solstice zd (R-1233zd), PIM berharap pihaknya dapat beroperasi lebih ramah lingkungan dan meningkatkan efisiensi konsumsi energi dalam sistem pendingin dengan menurunkan jejak karbon tanpa mengorbankan keselamatan, keandalan, dan kinerja mesin.
"Kami memilih Solstice zd sebagai pendingin di gedung baru pusat perbelanjaan PIM karena reputasinya yang telah teruji, banyak diterapkan di beragam industri di penjuru dunia, terbukti sangat efisien saat digunakan dan ber-GWP rendah," ujar Ario Ananta Putro, perwakilan dari Departemen Teknik Mesin PIM dalam keterangannya yang diberikan beberapa waktu lalu.
Teknologi ini mendukung komitmen untuk mewujudkan green building yang mudah dipasang, dioperasikan, dan dirawat di sistem pendingin.
"Kami senang bekerja sama dengan Honeywell dan Berca Carrier untuk memaksimalkan penghematan energi. Kerja sama ini juga membantu kami mengurangi jejak karbon secara signifikan demi memenuhi tujuan energi dan lingkungan yang lebih baik," tambah Ario.
Solstice zd merupakan pendingin sentrifugal berkapasitas besar dengan efisiensi serupa R-123. Teknologi ini dilengkapi teknologi ramah lingkungan yang baik digunakan untuk mendinginkan bangunan besar atau proyek infrastruktur, sistem pembangkit dengan Siklus Rankine Organik, serta pompa panas bersuhu tinggi.
Setelah melalui pengujian ekstensif dan kolaborasi dengan perusahaan terkemuka, saat ini refrigeran Solstice zd telah diadopsi secara luas di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Penggunaan teknologi ini yang digunakan di banyak gedung dan pusat perbelanjaan juga sejalan dengan tuntutan regulasi, seperti Amandemen Kigali yang diadopsi secara internasional untuk Protokol Montreal demi mengurangi penggunaan Hydrofluorocarbons (HFCs) ber-GWP tinggi.
Baca Juga: Keren! Pria Ini Berhasil Bikin Pembungkus Kopi yang Bisa Larut di Air
Diklasifikasikan sebagai "A1 (tidak mudah terbakar)" menurut standar American Society of Heating, Refrigerating and Air Conditioning Engineers (ASHRAE), Solstice zd juga dapat digunakan pada instalasi peralatan baru sebagai pengganti refrigeran GWP tinggi seperti R-134a (GWP 1.300).
"Permintaan di seluruh dunia meningkat untuk solusi berkelanjutan yang dihadirkan Solstice zd karena terbukti dapat membantu perusahaan untuk meraih nilai yang lebih ramah bagi lingkungan serta sekaligus meningkatkan efisiensi," kata Tom Liu, Vice President dan General Manager, Honeywell Advanced Materials, Asia Pasifik.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence